Siapa yang gemar
koleksi koper? Ibu saya termasuk yang gemar koleksi koper, meski tidak banyak
karena mungkin berhubungan dengan budget, tapi ibu saya memiliki lebih dari 5
koper. Dulu saat saya kecil sampai mempertanyakan, kenapa harus punya koper
sebanyak itu padahal ibu hanya ibu rumah tangga yang sesekali pulang ke kota
kelahirannya.
Koper milik ibu ada
beragam model, ada yang kecil dan kotak dalamnya terlihat luas, ada yang
besar dengan kotak dalamnya banyak sekat. Jika pulang ke kota kelahirannya dalam
keadaan darurat, seperti ketika nenek saya meninggal, ibu hanya membawa koper mini. Namun setiap
mudik lebaran ibu akan membawa koper yang besar.
Setelah saya dewasa,
apalagi setelah menjadi seorang ibu, saya menyadari koper tidak lagi hanya
wajib dimiliki bagi seseorang yang menyukai travelling atau pun perjalanan
liburan, sebab kebutuhan akan koper sangat penting. Salah satu contoh nyata
adalah ibu saya yang sampai koleksi koper karena beberapa alasan yang cukup
masuk akal.
Tapi untuk saya pribadi
memiliki koper secukupnya lebih baik, secukupnya dalam arti sesuai kebutuhan,
meski bebas saja jika seseorang menjadikan koper sebagai bagian dari
fashionnya, sehingga mengoleksi beragam koper yang sesuai dengan stylenya,
mulai warna dan brandnya. Sebab sekarang koper hadir dengan model yang stylish,
salah satunya koper polo
yang banyak memiliki koleksi warna dan model sesuai selera dan kebutuhan.
Jangan Asal Memilih Koper!
Namun yang perlu
diingat membeli koper sebaiknya tidak asal, sehingga tidak jadi mubazir alias
dibeli tapi tidak bisa dimanfaatkan dengan maksimal sesuai harapan. Jadi meski
hanya memiliki 1-2 koper tetap bisa digunakan sesuai kebutuhan. Beberapa tips
yang saya ketahui dalam memilih koper, mungkin bisa menjadi rekomendasi kalian
dalam memilih koper.
Tips
Memilih Koper:
Pilih jenis koper
sesuai kebutuhan, misal jika kalian senang bepergian sendiri dan membawa barang
secukupnya, serta menggunakan pesawat, sebaiknya memiliki koper kabin atau koper kecil dengan ukuran
16 inch. Koper yang dirancang bisa dibawa ke kabin pesawat.
Cari koper yang
memiliki penyimpanan eksternal dan internal, karena kantong yang terdapat di
luar koper ini bermanfaat sekali untuk menaruh barang agar mudah diakses,
misalnya tiket, paspor, ponsel.
Perhatikan jumlah roda
koper kalian. Nah, ini ternyata tidak kalah penting loh, karena jumlah roda
koper sangat mempengaruhi. Jika kalian memiliki keterbatasan dalam mengangkat
berat karena suatu hal, sebaiknya pilihlah koper dengan roda empat. Sebab
koper roda empat lebih mudah digerakan tanpa perlu memiringkan koper yang
membutuhkan tenaga ekstra. Apalagi jika bawaan kalian cukup banyak, dan ukuran
koper medium.
Sistem keamanan atau
penguncian. Ini merupakan hal penting yang harus kalian perhatikan saat memilih
atau membeli koper. Sebab, dalam koper pasti banyak benda berharga dan penting,
yang jika hilang akan mengacaukan semua perjalanan kalian. Apalagi beberapa
negara Eropa memiliki syarat koper dengan gembok TSA.
Sesuaikan dengan
budget, ini sepertinya semua setuju karena apapun selera kita jika diluar
budget akan memberatkan. Jadi sebaiknya selain memilih koper berdasarkan point
1,2,3, dan 4, jangan lupa beli koper sesuai budget.
Setelah membaca artikel
ini, apakah kalian sudah mendapatkan koper yang cocok? Sebentar lagi liburan
sekolah, ada baiknya tengok koper kalian di rumah, apakah sudah sesuai untuk
kebutuhan libur bersama keluarga? Atau mungkin ingin berlibur sendiri? Semua
tentu akan menyenangkan jika bepergian tanpa direpotkan dengan barang-barang
bawaan, karena sudah memilih koper yang tepat. Setuju?