Pengertian, Fungsi Serta Tujuan Marketing Management Menurut Para Ahli

by - December 29, 2024


Marketing management merupakan salah satu menajemen yang sangat penting dan dibutuhkan sekali dalam sebuah bisnis. Manajemen pemasaran ini mencakup banyak hal, diantaranya adalah membuat agar produk atau jasa menjadi lebih dikenal konsumen, sehingga dipakai dalam mengukur serta menganalisis strategi proses pemasaran dalam sebuah perusahaan. Marketing pemasaran ini haruslah sangat diperhatikan dalam sebuah perusahaan maupun sebuah organisasi, karena hal tersebut nantinya berguna dalam sebuah proses kelancaran pada pemasaran.

Pengertian Manajemen Pemasaran Menurut Para Ahli


Marketing Management


Sofyan assauri mendefinisikan Manajemen Pemasaran sebagai sebuah kegiatan untuk menganalisa, merencanakan, melaksanakan serta mengendalikan program-program yang dibuat untuk membentuk, membangun dan memelihara keuntungan lewat pertukaran melalui sasaran pasar agar mencapai tujuan perusahaan dalam jangka panjang. Sedangkan oleh Philip sendiri manajemen pemasaran lebih kepada segala macam bentuk proses dari mulai perencanaan, pelaksanaan, pemikiran, penyaluran barang, dan masih banyak lagi, yang mana hal tersebut guna menciptakan sebuah pertukaran yang ada pada sebuah organisasi.

Jadi dapat diambil kesimpulan bahwa manajemen pemasaran ini merupakan suatu analisis yaitu perencanaan, implementasi serta pengendalian atas program-program yang dirancang secara khusus untuk bisa menciptakan, membangun dan menjaga pertukaran yang menguntungkan dengan pembeli, tujuan jangka panjangnya adalah untuk kesuksesan perusahaan atau organisasi. Aktivitas pemasaran sendiri pada dasarnya tidak dapat dilepaskan dari sebuah bisnis atau perusahaan.

Fungsi Manajemen Pemasaran

Ada serangkaian fungsi dalam marketing management yang harus diketahui, diantaranya adalah:


Fungsi Management Pemasaran


  • Fungsi analisis pasar, pada dasarnya hanya perusahaan-perusahaan besar saja yang memiliki divisi marketing serta penjualan formal, akan tetapi hampir semua perusahaan memiliki dan melaksanakan elemen yang berhubungan dengan kegiatan marketing serta penjualan, karena inilah hal utama dalam kesuksesan bisnis. Manajemen Pemasaran ini punya fungsi untuk mengetahui adanya kelebihan, kelemahan, analisis serta peluang dan ancaman.
  • Fungsi segmentasi pasar, selanjutnya fungsi segmentasi pasar, yaitu sebuah kegiatan yang dilakukan untuk membagi pasar dalam kelompok-kelompok kecil, yaitu dari kelompok-kelompok tersebut punya ciri khas yang hampir sama. Segmentasi pasar ini memiliki peran penting untuk membuat pemasaran menjadi lebih terarah, efektif, serta efisien. Tentunya kegiatan segmentasi pasar ini harus memenuhi beberapa persyaratan, diantaranya adalah dapat diukur, dapat dicapai, dapat menguntungkan jika dilayani serta dapat dilaksanakan.
  • Fungsi penentuan pasar yang tepat, langkah selanjutnya yang bisa diterapkan yaitu memilih target pasar secara tepat. Hal ini bisa dilakukan dengan berbagai macam cara dari mulai survey, evaluasi, dan lain sebagainya.
  • Fungsi perencanaan pemasaran, management pemasaran juga berfungsi dalam aktivitas pemasaran yang dilakukan untuk dikoordinasikan serta diarahkan guna mencapai tujuan perusahaan, Hal ini dilakukan lewat tiga tahapan, yaitu Menetapkan misi perusahaan, mengenali unit strategi, dan mengenali area bisnis baru yang akan dimasuki.
  • Fungsi penempatan pasar, Dalam fungsi ini perusahaan dituntut untuk mampu dalam melakukan identifikasi posisi kompetitor yang ada, sebelum mulai menempatkan dirinya sendiri.

Tujuan Manajemen Pemasaran

Ketahui juga mengenai tujuan marketing management dalam perusahaan, diantaranya mencakup beberapa hal, yaitu:


Management Pemasaran


  • Menciptakan permintaan, tujuan pertama marketing pemasaran adalah membantu perusahaan untuk menciptakan demand lewat berbagai cara, sehingga perusahaan harus tahu mengenai selera konsumen serta preferensi konsumen terhadap sebuah barang atau pula sebuah jasa yang ditawarkan kepada mereka, hal tersebut nantinya sangat berguna guna mengetahui dan nantinya memenuhi dari kebutuhan konsumen tersebut.
  • Meningkatkan profit, sedangkan Manajemen Pemasaran ini juga punya tujuan untuk bisa meningkatkan keuntungan bagi perusahaan, divisi pemasaran merupakan satu-satunya tim yang bisa menghasilkan pendapatan atau profit bagi perusahaan, ketika penjualan optimal, maka keuntungan yang diterima perusahaan semakin tinggi, sedangkan ketika penjualan menurun, maka perusahaan tidak akan bisa bertahan.
  • Menciptakan konsumen baru, lewat kegiatan pemasaran perusahaan juga dapat menciptakan pelanggan baru, karena konsumen memiliki peran utama dalam kelangsungan bisnis, konsumen ini yang berperan dalam memberikan keuntungan bagi perusahaan serta menentukan apa yang akan dijual oleh perusahaan, menciptakan konsumen baru bukanlah hal yang mudah, karena perusahaan harus bisa mengidentifikasi apa yang menjadi kebutuhan pelanggan terlebih dahulu.
  • Memuaskan pelanggan, lewat kegiatan marketing yang dilakukan secara tepat akan memberikan kepuasan kepada konsumen secara terus-menerus, memenuhi apa yang jadi ekspektasi konsumen. Karena apabila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan seperti halnya konsumen tidak puas misalnya, maka tentu saja hal ini akan berdampak sangat buruk sekali bagi perusahaan kedepannya.
  • Meningkatkan citra produk yang positif di mata publik, Adanya kegiatan marketing juga berperan dalam membangun citra yang baik di mata konsumen, karena Citra produk yang positif juga berdampak terhadap penjualan.

Marketing management ini adalah ilmu kunci kesuksesan dalam bisnis, bisa Anda pelajari lewat kelas pelatihan Prasmul-ELI. Daftar program pelatihannya sekarang juga


You May Also Like

11 komentar

  1. Informasi yang sangat lengkap dan jelas Mbak Eni. Menarik banget untuk memahami peran penting manajemen pemasaran dalam bisnis. Terutama soal fungsi analisis pasar dan segmentasi pasar yang bener-bener krusial agar pemasaran bisa lebih efektif dan tepat sasaran. Juga setuju banget dengan pentingnya menciptakan konsumen baru dan menjaga kepuasan pelanggan, karena itu kunci kesuksesan jangka panjang.

    ReplyDelete
  2. manajemen pemasaran ini mencakup segala hal dan paling penting dalam sebuah usaha ya, jadi kunci buat kesuksesan sebuah bisnis.
    kalau tujuan pemasarannya jelas, semua bisa lebih mudah mengaturnya ya.

    ReplyDelete
  3. pemasaran ini memang termasuk garda terdepan ya untuk perusahaan karena memang tujuannya mencari profit, jadi perlu banyak hal yang harus disiapkan agar mampu menarik pembeli yang lebih banyak

    ReplyDelete
  4. Pemasaran memang kunci utama untuk perkembangan usaha. Bahkan dulu saat awal bekerja, pimpinan di kantor saya pernah mengatakan bahwa setiap pegawai bisa menjadi sales marketing, dengan perilaku ramah dan menomorsatukan pelanggan.

    Membaca artikel ini jadi makin ngerti, gimana manajemen marketing dan apa pentingnya bagi dunia usaha

    ReplyDelete
  5. Aku serasa kuliah manajemen pemasaran, malah lebih enak baca tulisan mbak Eni dibanding dosenku dulu ngajar hahaha...kangen masa² kuliah jadinya

    ReplyDelete
  6. Marketing management is key ya dalam sebuah bisnis. Jadi kalau memang berancana ingin berbisnis harus mempelajari keilmuan terkait marketing management.

    Untuk pembelajaran di Prasmul-ELI ini sistemnya kayak gimana? Bisa via online atau harus datang secara offline?
    Sama boleh spill kira-kira berapa budgetnya dan pengajaran berlangsung berapa lama?

    ReplyDelete
  7. manajemen pemasaran ini intinya memang memiliki fungsi terkait pemasaran sebuah produk atau perusahaan ya, mbak. jadi ingat nih sama perusahaanku kerja ada posisi direktur umum dan pemasaran cuma bingung praktiknya gimana kalau di perusahaan tempatku bekerja

    ReplyDelete
  8. Kehadiran manajemen pemasaran jadi langkah strategis untuk memajukan dan mengembangkan bisnis para pelaku usaha.
    Peluang inilah yang memang dibutuhkan ya

    ReplyDelete
  9. Buat perusahaan besar maupun kecil, bagian marketing ini emang perlu banget sih. Tujuannya kan memang buat naikin penjualan. Syukur-syukur ada konsumen baru dan bisa terus nambah

    ReplyDelete
  10. Aku kurang paham bidang manajemen gini mbak Eni, tapi baca penjelasannya Alhamdulilah jadi mengerti mengenai manajemen pemasaran untuk sukses dalam berbisnis penting banget ya

    ReplyDelete
  11. Kalau ingin bisnisnya sukses memang perlu menguasai marketing manajemen, ya. Dengan begitu bisa menambah profit, mengundang konsumen baru, memuaskan pelanggan dan menciptakan citra baik produk.

    ReplyDelete