Scarlett Ultra Light Daily Sunscreen : Sunscreen Paling Ringan
Jakarta memang memiliki cuaca yang lebih sering panas ketimbang sejuk, apalagi saat ini. Paparan sinar matahari pukul 9 pagi yang biasanya masih lumayan hangat, sekarang sudah kurang nyaman untuk dinikmati saat berolahraga, karena terasa menyengat sekali di kulit. Dampaknya juga lebih cepat membuat kulit menghitam, atau muncul dark spot.
Selain wajah , saya
juga memiliki dark spot di area tubuh lain, seperti punggung tangan. Cukup
menganggu pemandangan, tapi paling mengganggu tentu saja di area wajah. Jika
saya memperhatikan dengan seksama ada dark spot di area kening dan tulang pipi,
mungkin karena bentuknya lebih menonjol sehingga paling terpapar sinar
matahari. Sudah banyak yang memberi saran agar saya rutin memakai sunscreen.
Memakai Sunscreen Apakah Penting?
Karena selain mencegah
timbulnya drak spot, suncreen memberikan perlindungan bagi kesehatan kulit dampak
negatif sinar matahari, seperti risiko kanker kulit, penuaan dini, dan
mengurangi peradangan. Pantas saja di area kening saya terlihat garis-garis
halus kerutan, dan jika habis terpapar sinar matahari kulit saya jadi
kemerahan, terasa sedikit nyeri. Biasanya nyerinya sampai dua hari, ternyata
ini peradangan akibat paparan sinar matahari.
Saya beberapa kali
mencoba beragam merek sunscreen, tapi ternyata sulit sekali menemukan yang
cocok di kulit saya. Karena berbagai merek sunscreen yang pernah saya pakai
terasa berat di kulit, memberi efek gerah sehingga rasanya seperti berkeringat
terus, dan kulit terlihat jadi lebih
berminyak. Apalagi kalau dipakai dengan make up, berapa jam kemudian terasa
banget wajah berminyak atau greasy.
Bahkan sunscreen yang
dibandrol dengan harga apik pun memiliki keluhan serupa, makanya jadi malas
pakai sunscreen. Tapi semakin hari melihat kulit wajah dengan warna yang tidak
merata, dark spot, ditambah sekarang panas menyengat dengan paparan UV ektrem berbahaya
banget. Saya pun bertanya ke teman-teman
tentang merek sunscreen yang nyaman dan ringan di kulit.
Review Scarlett Ultra Light Daily Sunscreen
SPF 50+ PA++++
Kandungan & Manfaat Scarlett Ultra
Light Daily Sunscreen SPF 50+ PA++++ :
Board Spectrum : Titanium Dioxide
Titanium
Dioxide : melindungi kulit dari efek buruk sinar
matahari, melindungi kulit dari penuaan dini yang disebabkan dari efek buruk
sinar matahari.
UVA (PA) : Butyl Methoxydibenzoylmethane
Butyl
Methoxydibenzoylmethane (PA) : Memberikan
perlindungan pada kulit dari sinar UVA
UVB (SPF) : Ethylhexyl Methoxycinnamate,
Octocrylene
Ethylhexyl
Methoxycinnamate (SPF) : Melindungi kulit terhadap efek
buruk sinar matahari (UVB), Melindungi kulit drai penuaan diri yang disebabkan
sinar matahari
Octocrylene
(SPF), PA) : Melindungi kulit terhadap efek
buruk sinar matahari, melindungi kulit dari penuaan dini yang disebabkan sinar
matahari
Theobromo
Cacao Seed Extract (Blumilight), dikenal dengan Cocoa
Seed Butter.Kaya akan flavonoid, procyanidins, dan epicatechins. Melindungi
kulit dari efek buruk radiasi blue light, membantu menjaga
kelembapan kulit wajah, membantu merawat elastisitas kulit.
D-Panthenol,
membantu menjaga kelembapan kulit wajah, membantu menyejukkan kulit yang
teriritasi ringan.
7x
Ceramide, membantu menjaga kelembapan kulit wajah, membantu
merawat skin barrier kulit wajah, menyamarkan tampilan kerutan atau garis halus
pada kulit wajah.
Peptides,
membantu merawat skin barrier kulit wajah, mencegah tanda-tanda penuaan dini,
membantu merawat elastisitas kulit wajah, menyamarkan tampilan kerutan dan
garis halus pada kulit wajah.
9X
Hyaluronic Acid, membantu merawat skin barrier kulit
wajah, membantu merawat elastisitas kulit wajah, membantu menjaga kelembapan
kulit wajah, menyamarkan tampilan kerutan atau garis halus pada kulit.
Allantoin,
membantu menyejukan kulit yang teriritasi ringan, membantu merawat kulit agar
tetap halus, lembut dan tidak kering, menghidrasi kulit.
Niacinamide,
membantu menjaga kelembapan kulit wajah, mencerahkan kulit, membantu meratakan
warna kulit.
Packaging Produk
Aroma dan Tekstur
Tekstur Scarlett Ultra
Light Daily Sunscreen watery dan sangat ringan dengan aroma yang menurut saya
samar. Tidak setajam sunscreen pada
umumnya.
Keunggulannya
- Travel Friendly Size
- Formula Water-Based yang super ringan dapat menyerap dalam 20-an detik sehingga Easy to re-apply
- SPF 50+ PA++++ (Teruji Tes In Vivo & In Vitro Australia)
- Triple Protection UVA, UVB, dan Blue Light dari kandungan Blumilight
- Ekstra melembabkan kulit dengan kandungan 7x Ceramides dan 9x Hyaluronic Acid yang aman di kulit, dan menjaga skin barrier
- Sudah terdaftar di Badan POM, dan Halal MUI
Cara Pakai
- Oleskan sunscreen secukupnya pada wajah dan leher, sebelum melakukan aktivitas di pagi dan siang hari.
- Hindari penggunaan di area sekitar mata.
Kesimpulan Memakai Scarlett Ultra Light
Daily Sunscreen SPF 50+ PA++++
Begitu diapply ke kulit
wajah, #EmangSeringanItu. Tidak menimbulkan efek gerah atau berasa berkeringat,
rasanya justru adem di kulit, serius. Karena water based jadi cepat buat
ngeblendnya dan meresap, tidak white
cast seperti kebanyakan sunscreen pada umumnya. Ini review jujur untuk Scarlett
Ultra Light Daily Sunscreen, bahkan ketika saya timpa dengan make up, tidak
menimbulkan greasy.
Jadi senang dong saya
pakai sehari-hari, karena biar di rumah sebagai ibu rumah tangga saya aktif
menjemur pakaian di balkon yang penuh curah sinar matahari, plus sebagai
freelancer saya aktif juga di depan komputer dan ponsel, dimana Scarlett Ultra
Light Daily Sunscreen mengandung Triple Protection UVA, UVB, dan Blue Light.
Fix, saya cocok banget
pakai sunscreen yang merupakan produk lokal terbaik ini. Buat kalian yang
mengalami keluhan seperti saya, apalagi kulit kalian oily, pasti suka banget
pakai Scarlett Ultra Light Daily Sunscreen. Meski hasil mungkin berbeda-beda
pasa setiap orang, akan tetapi ada baiknya kalian buktikan sediri dengan
langsung mencobanya, dibandrol harga Rp 75.000, sangat worth it!
Kalian bisa membeli
produknya di sini https://linktr.ee/scarlett_whitening.
atau kalau sudah terlanjur beli jangan lupa untuk cek keaslian produk di link ini ya: https://verify.scarlettwhitening.com
47 komentar
Surabaya nih panasnya nyengaattt, walau udah bbrp kali ujan deres, tetap aja aku butuh sunscreen yg paripurna.💯😍
ReplyDeleteRekomendasi mb Eni boljug nih..makasiii ya mbaaa
salah satu wishlist aku, apalagi aku kan lagi concern banget sama sunscreen sejak 2 tahun terakhir mba hehee makasih ya rekomendasinya
ReplyDeleteSama sama.
DeleteWah..banyak juga nilai plus dari sunscreen Scarlett yg satu ini ya.. Hmm..masuk list utk dicoba nih, kebetulan yg dipakai sekarang sdh maju habis. Terima kasih sharing infonya ya...
ReplyDeleteSama sama mb, terimakasih juga sudah berkunjung di blog saya.
DeleteKalau baca kandungan dan keunggulannya memang bagus nih ya buat mendukung aktivitas kita biar terlindung dari sinar buruk UV
ReplyDeleteBetul mb silahkan di coba.
DeleteSekarang scarlett udah ada pilihan sunscreen yang ultra light ya Mba. Bisa nih dipake buat daily . apalagi kota jakarta yang rasanya semakin ramah dengan panas. Panas nyeleki lagi. gak main-main. kemana-mana rasanya butuh sunscreen
ReplyDeleteiya mb cuaca jakarta sedang tidk ramah.
DeleteNyaman banget pakai produk Scarlett Ultra Light Daily Sunscreen yaa, Bubi.
ReplyDeleteAkutu selama ini pakai sunscreen yang beuraatt, lama banget nyerapnya. Dan rasanya pingin cepetan ganti. Jadi ada referensi sekarang, menggunakan Scarlett Ultra Light Daily Sunscreen yang SPF 50+ PA++++ dan punya banyak kelebihan, salah satunya melindungi kulit wajah dari efek buruk blue light.
Iya mb silahkan dicona pakai Scarlett Ultra Light Daily Sunscreen.
DeleteUdah lama penasaran sama sunscreen satu ini ih semenjak launching, jadi penasaran pengen cobain juga deh, kemasannya juga nggak terlalu besar jadi masih cocok buat di bawa bawa yaa ini kayanya hihihi
ReplyDeleteIya kemasannya praktis.
DeleteAku juga pernah merasakan pake sunscreen yang bikin kulit jadi lebih berminyak, mbak,
ReplyDeleteEmang kalau pake sunscreen dengan water based paling juara dehh, paling seneng karena cepat meresap dan gak bikin wajah jadi tambah produksi kilang minyak, hehee
sepertinya aku mau coba sunscreen dari scarlett ini dehh
kandungan di dalamnya oke banget untuk kulit wajah
Betul mba ayo silahkan dicoba.
DeleteBanyak juga ya keunggulan sunscreen Scarlett Whitening ini, Mbak. Aku belum pernah pakai sunscreen Scarlett Whitening tapi aku sudah pernah pakai body care Scarlett Whitening.
ReplyDeleteBetul mb silahkan dicoba.
DeleteIni cocok untuk kulit berminyak ya, wah wajib coba nih. Harganya juga terjangkau sekali untuk sebuah sunacreen
ReplyDeleteiya mb kemasannya juga praktis untuk dibawa saat berpergian.
DeleteWaah baru ngeh kalo ada produk sun screen yaa apalagi spfnya gede tuuh.
ReplyDeleteAsik donk kalo teksturnya ringan pas di wajah jadi ga bikin gerah yaa.
Btw, kandungan & manfaat Scarlett Ultra Light Daily Sunscreen SPF 50+ PA++++ juga udah ga diragukan lagi, brand lokal yang terpercaya dan hitam pulaa.
Mau nyobain aah
iya mb silahkan dicoba, bisa dibeli di minimarket terdekat, atau bisa juga online shop.
DeleteSuka dengan ukuran sunscreen Scarlett ini. Kalau bepergian gak khawatir kegedean seperti produk Scarlett lainnya yang harus memindahkan ke wadah yg lebih kecil. Dengan demikian Scarlett sangat mempertimbangkan kebutuhan pengguna juga ya
ReplyDeleteSetuju mb kemasannya praktis.
DeleteIya loh mba, kebanyakan sunscreen kan berat gitu ya teksturnya, meninggalkan whitecast juga. Seneng deh kalau si Scarlett ini menyediakan sunscreen dengan tekstur ringan dan cepat meresap kulit.
ReplyDeleteBener mb kemasannya juga praktis untuk dibawa berpergian.
Deletesetuju banget, sunscreen sekarang tuh buatku bukan sekadar krim yang harus digunakan sebelum ke luar rumah saja tapi wajib banget digunakan setiap hari meski di rumah saja, secara cuaca panas sekarang tuh bikin kulit jadi gimanaaa gitu dan bener tuh dark spot rasanya mudah banget munculnya.
ReplyDeletejadi penasaran nih dengan Sunscreen dari Scarlett, belum pernah cobain nih :)
Ayo mb dicoba biar ga penasaran lagi.
DeleteResolusi aku 2024 ini mau merawat wajah. Jadi sepertinya bakal aku mulai dari Scarlett sun screen. Makasih review-nya mbak eniiiiiiii
ReplyDeleteSama sama terimakasih juga sudah berkenjung di blog duniaeni.
DeleteWah Scarlett sekarang udah punya produk sunscreen ya. Makin lengkap aja ya produk-produknya. Jadi tertarik de mau cobain sunscreennya ini apalagi emang lagi cari yang SPF 50+
ReplyDeleteayo mb silahkan dicoba.
Deletewah pas banget lagi cari referensi sun screen. aku lagi bosen dg sun screen yang biasa aku pake xD pengen cobain yang lain tapi belum tau mau beli apa haha. thank you reviewnya.
ReplyDeleteSama sama thanks juga sudah berkunjung di duniaeni.
DeleteAda kandungan D Panthenol yang selain melembapkan kulit, juga menyejukkan kulit yang teriritasi, mantap nih. SPF 50++ pula ya dan teksturnya ringan gitu. Keren banget sunscreen Scarlett 👍
ReplyDeleteSekarang di rumah pun pakai sunscreen. Kalau SPF 50++ gini perlu melakukan pengulangan setiap beberapa jam sekali gak, Mbak?
ReplyDeleteAku menyesal kenapa beli sunscreen Scarlett yg satunya, yg kuning. Itu kurang cocok di aku mungkin karena bukan water based. Nunggu habis dulu deh baru coba yang biru ini. Kupikir yang biru ini buat kulit oily aja, kulit normal bisa juga kan?
ReplyDeletepas banget aku lagi cari sunscreen yang enak di wajah buat mengurangi dark spot dan melindungi kulit wajah, pas baca kandungan dan tekstur pas di apply ke wajah, aku langsung suka dan mau c/o Scarlett Ultra Light Daily Sunscreen. Karena punya kulit wajah lembab, dan bebas darkspot impian aku bgt
ReplyDeleteini kayaknya varian baru ya, mom soalnya aku pernah juga pakai sunscreen scarlett tapi kayaknya bukan ini warnanya
ReplyDeleteAku juga pake sunscreen kalo keluar rumah karena Indonesia panas banget. Wajib lindungi kulit dong.
ReplyDeleteAku pakai yang kuning dan sepertinya kurang sreg
ReplyDeleteCoba ah yang daily sunscreen ini siapa tahu cocok dan makin ayu karena noda hitam dari UV tidak ada
Di sini pun karena daerah pantai, jadi udah 7.30 aja tuh udah panas banget. Mau jalan kaki ya pake sunscreen juga. Btw sunscreen scarlett ini bagus ya kemasannya, biru langit gini. Moga cocok di kulit juga ya.
ReplyDeletePaling suka sama brand yang perhatian banget sama sertifikat halal dan BPOM.
ReplyDeleteKita, pakainya jadi tanpa waswas.
Btw,
Aku dulu, termasuk yang kurang edukasi soal sunscreen ini lho.
Aku pikir kalau kita di indoor, tak perlulah pakai sunscreen.
Ya ampyuun, ternyata salah banget akutu.
Ternyata, wajah juga kudu harus terlindungi dari paparan blue ray misalnya dari laptop atau gadget lain yang memantulkan radiasi.
CMIIM.
Aku pake juga tapi yang kuning
ReplyDeleteLumayan banget sih menutupi wajah kalau harus di outdoor
Kalau sampe rumah enggak berasa kering kulit wajah
Udah wajib banget deh pakai sunscreen, termasuk kalau lagi di rumah. Tapi, saya pun cocok-cocokan karena ada yang rasanya berat ke kulit. Senang nih sata kalau produk Scarlett mudah diaplikasikan ke kulit wajah.
ReplyDeleteIni produk sunscreen ultra light daily dari Scarlett ternyata sudah banyak yang pakai dan cocok ya. AKu semakin penasaran karena belum sempat beli :D 50 SPF pula, kecil2 cabe rawit ya dan harga juga terjangkau :) Leher juga dipakein ya ga hanya wajah aja? Sip2 TFS mamah Eni :)
ReplyDeleteAku masih mending nggak pake serum dan moisturizer daripada nggak pakai sunscreen. Soalnya wajah aku udah ada freckles karena waktu masih muda (((masih muda)) cuek sama perawatan wajah dan suka aktivitas outdoor. Ini aku udah beli lho sunscreen scarlett, tapi belum dipakai soalnya masih ada stok sunscreen yang lain.
ReplyDeleteSkr ini aku udah ga berani kluar rumah tanoa sunscreen mba, even cuma ke warung 😂. Udah tau sepenting apa buat kulit, apalagu udah masuk usia 40++, dan aku nyesel ga pake ini dari sejak sekolah. Krn dulu kan sunscreen ga terlalu diekspos manfaatnya..
ReplyDeletePadahal udah jelas2 lebih penting ininuntuk basic skincare.
Aku belum cobain scarlett. Udah terlanjur cocok ama produk lain soalnya, ditambah kulitku sensi bgt, jadi memang jarang gonta ganti produk.
Tapi yg penting, kalo udah cocok di kulit kita, pake aja serutin mungkin, jangan pernah skip 😄. Apalagi kalo memang teksturnya ga biskin whitecast, ga oksidasi, urah bagus lah itu ☺