Siapa yang seperti
saya, paling malas repot membersihkan wajah. Terutama setelah seharian berkutat
dengan kerjaan rumah, dan bermain dengan anak-anak. Rasanya sering tidak ada
tenaga untuk melakukan tahap-tahap membersihkan wajah. Tidak jarang langsung
tidur di malam hari dengan kondisi wajah tidak dibersihkan.
Saya biasanya terpaksa
membersihkan wajah jika dalam kondisi dimake-up, karena sangat tidak nyaman membiarkan make-up menempel di
wajah sampai terbawa tidur. Tapi jika hanya memakai bedak tipis-tipis, atau
hanya seharian di rumah, wajah jarang saya bersihkan. Alasannya seperti yang
saya tulis itu, malas repot dengan tahap membersihkan wajah, capek.
Padahal membersihkan
wajah itu tahap dasar yang paling penting untuk merawat kulit wajah, banyak
dampak buruk akibat tidak membersihkan wajah dari make-up, radikal bebas, maupun
debu. Diantaranya membuat wajah kusam karena penumpukan sel kulit mati.
Penyumbatan pori-pori yang menyebabkan timbulnya jerawat. Penuaan dini karena
radikal bebas menyebabkan kerusakan kolagen.
Makanya meski di rumah
saja sebenarnya wajah wajib dibersihkan, terutama saat menjelang tidur. Apalagi
sebenarnya di rumah saja, saya juga mampir ke warung untuk belanja sayur,
berkutat di dapur, menjemur pakaian di outdoor. Jadi wajar ya, kalau bercermin
wajah saya mulai kusam, beruntusan. Aduh!
Review Scarlett Brightening Facial Wash :
Pembersih Wajah yang
Mencerahkan Kulit Wajah
Sampai suatu hari salah
seorang di group WA cerita kalau pakai skincare baru dari Scarlett, pembersih
wajah Scarlett
Brightening Facial Wash yang praktis,
cukup diapply ke wajah dan dibersihkan dengan air. Wajah lebih bersih, lembut,
dan tidak kusam. Kebetulan saya memang
memakai beberapa produk Scarlett, dan cocok. Tidak hanya saya, tapi juga anak
gadis saya, sebab produk Scarlett ada yang
bisa dipakai remaja mulai usia 13 tahun.
Jadi deh, saya pesan Scarlett
Brightening Facial Wash. Beneran bikin
rajin membersihkan wajah, hehehe. Anak gadis saya (16) tahun juga ikutan pakai,
karena memang kegiatan eskulnya outdoor, dan juga perjalanan ke sekolah
bolak-balik membuat kulit wajahnya mudah terpapar debu.
Nah, untuk detilnya Scarlett
Brightening Facial Wash saya review ya,
semoga menjadi info yang bermanfaat buat teman-teman yang sedang membutuhkan
pembersih wajah agar kulit wajah menjadi lebih segar dan shinning.
Aroma dan Tekturnya
Scarlett Brightening Facial Wash memiliki tektur yang sedikit lebih kental dengan gliter dan rose petals yang bikin tampilannya cantik banget. Rose petalsnya seperti sabun, karena ketika saya pegang licin, hehehe. Saat diapply ke kulit wajah busanya tidak terlalu banyak, setelah pemakaian kulit terasa lebih lembab, dan lembut. Aromanya rose lembut, tidak terlalu wangi.
Packaging Produk
Packaging Scarlett Brightening Facial Wash sangat sederhana, dikemas dalam botol plastik bening yang menampakan gliter dan rose petals, jadi terlihat menarik. Tutup botolnya model flip, sehingga jauh lebih aman saat dibawa bepergian masuk tas.
Kandungan dan Manfaatnya
Scarlett
Brightening Facial Wash memiliki
kandungan :
- Vitamin E, membantu kelembapan kulit
- Glutathione, membantu mencerahkan wajah
- Aloe Vera, membantu merawat kekencangan kulit
- Rose Petals, membantu menyegarkan kulit wajah
Manfaat Scarlett Brightening Facial Wash
Manfaatnya ini yang
juga jadi pilihan saya, selain membersihkan wajah dengan praktis.
- Membantu membersihkan wajah
- Membantu kelembaban kulit dan elasitisitas kulit wajah
- Membantu menyejukkan kulit yang teriritasi ringan
Keunggulan Scarlett Brightening Facial Wash
Keunggulan Scarlett
Brightening Facial Wash ini yang paling
utama jadi pertimbangan ya, sebab produk skincare harus memenuhi point-point
berikut ini:
- Teruji bebas Merkuri & Hydroquinone.
- Registered by BPOM dengan nomor BPOM RI NA 18211205940
Selain
itu harganya sangat terjangkau, dibandrol harga RP75.000 untuk netto 100 ml. Dapat
digunakan mulai usia 13 tahun keatas. Aman digunakan juga untuk Bumil dan
Busui, tapi dianjurkan melewati trimester kedua dan juga konsultasi dengan
dokter kandungan masing-masing.
Cara Pakai
Tuangkan
secukupnya Scarlett Brightening
Facial Wash ke telapak
tangan, pijat pada area wajah dengan gerakan melingkar, lalu bilas dengan air
bersih untuk mendapatkan kulit yang lebih bersih, lembut dan halus.
Kesimpulannya
Saat
memakai Scarlett
Brightening Facial Wash, memang terasa
licin di wajah. Awalnya saya sedikit khawatir akan sulit dibersihkan, ternyata
tidak. Begitu dibasuh dengan air, langsung bersih dan sesudahnya kulit terasa
lembab, segar. Lalu setelah pemakaian beberapa hari kulit wajah terlihat lebih
bersih, tidak kusam.
Hati-Hati Scarlett
Brightening Facial Wash PALSU!
Untuk
yang ingin membeli Scarlett Brightening Facial Wash, saya rekomendasikan sebaiknya
langsung beli di tempat resminya agar
tidak tertipu dengan produk palsu. Sebab di pasaran banyak beredar produk
Scarlett yang palsu, dengan harga sangat murah untuk menarik pembeli agar mau
membeli. Hati-hati ya, sebaiknya pesan produk Scarlett di sini saja https://linktr.ee/scarlett_whitening , Insaallah
sudah pasti aman.
Dan, buat yang sudah terlanjur beli lalu penasaran, apakah produk
tersebut asli atau palsu. Bisa dicek dengan
membuka link https://verify.scarlettwhitening.com/, lalu isi data yang diminta, kemudian masukkan kode dibawah
barcode yang terdapat di produk untuk cek kode seri. Semoga review saya ini
bermanfaat ya, kalau kalian punya pengalaman memakai produk Scarlett juga
cerita dong di kolom komentar, terima kasih.
Haduww kosmetik & skincare ini emang rawan dipalsukan ya, apalagi yg mahal2. Orang kadang tergiur aja beli yg bahkan harganya bisa jauh lebih murah, tapi bahayanya jauh lebih parah ya...
ReplyDeleteAku sudah pernah coba yang Scarlett Brightening facial wash ini mba. Aku cocok karena berasa kulit wajah jadi lebih bersih tapi nggak bikin kulit juga kering. Wanginya juga enak
ReplyDeleteProduk skincare yang sudah sepopuler Scarlett ini memang rawan ya mba karena banyak produk palsunya yang beredar di pasaran. Untunglah ada link untuk cek apakah produknya asli atau tidak.
ReplyDeletesaking lakunya ya produk scarlett ini sampai dipalsukan. paling aman memang beli di official storenya ya, mbak
ReplyDeleteWiiihh scarlett makin banyak aja nih varian produknya. Satu yang aku suka sama Scarlett ini adalah packagingnya warnanya gemesin. Tapi sayangnya ya itu banyak yg jual scarlett palsu bahkan di marketplace jadi kudu hati-hati banget ya.
ReplyDeleteIya nih, Bubii..
ReplyDeleteAku pun mulai membiasakan anak-anak buat membersihkan wajah menggunakan facial wash yang tepat, bukan sabun mandi.
Jadi kudu banget sedia Scarlett Brightening Facial Wash karena bisa digunakan sekeluarga. Membersihkan wajah secara paripurna.
sama Mbak, jujurly saya pun juga paling malas ikutin langkah cuci muka yang berlapis, pakai ini itu apalagi kalau cuma di rumah aja tapi ternyata itu salah jadi harus rajin cuci muka dong biar kulit sehat. Sekarang gak perlu pusing lagi kan ada Scarlett Brightening facial wash yang bisa bersihin muka dan jadikan kulit lebih cerah dan sehat dong :)
ReplyDelete