Awet Mudah dengan Y.O.U Golden Age Refining Serum

by - November 29, 2021

 

Usia boleh menua, tapi kita tetap boleh usaha menjadi lebih terlihat muda kan? Ketika memasuki usia kepala empat, sejujurnya saya merasakan sedikit khawatir akan tampak menua. Bukan berarti menolak tua, tapi keinginan untuk terlihat lebih fresh, bersinar, pasti harapan semua wanita ya. Aging gracefully.




Pernah suatu ketika saya diskusi dengan teman yang seusia, mereka bilang sekarang banyak jalan menuju Roma, kecanggihan teknologi bisa mengubah apa yang seolah tidak mampu kita ubah. Tapi sejujurnya saya lumayan kolot juga kalau soal merubah fisik, saya mau yang secara alami dengan perawatan yang sesuai untuk usia saya.

Selain tentu saja pola hidup dan pola makan yang baik, juga happy mind. Nah, soal perawatan ini juga ternyata susah-susah gampang  untuk yang cocok di kulit dan budget. Betul dong, selain sesuaikan kondisi kulit kita, wajib sesuaikan pula dengan keuangan.

Maka ketika brand kecantikan internasional Y.O.U dari HEBE Beauty Group, Januari 2020 lalu meluncurkan serangkaian produk skincare Golden Age yang ditunggu-tunggu oleh para wanita. Terpercaya mampu membuat kulit awet muda, dan juga harganya terjangkau,  saya tertarik untuk mencobanya dong. Apalagi banyak temen-temen yang review Y.O.U Golden Age Refining Serum dapat memudarkan tanda-tanda penuaan.

Tidak hanya itu, saya baca ternyata Y.O.U  Golden Age Refining Serum dinobatkan sebagai produk favorit anti aging serum di Indonesia, berdasarkan hasil survey dari Home Tester Club, World Bigges Grocery Review Platform. Cukup rekomend buat langsung saya coba, dan berikut ini reviewnya.

Review Y.O.U Golden Age Refining

Y.O.U Golden Age Refining Serum merupakan bagian dari rangkaian Y.O.U  Golden Age Series, yakni Golden Age Deep Cleansing Facial Wash, Golden Age 2 in 1 Essence, Golden Age Refining Serum, Golden Age Illuminating Day Cream SPF 30 PA+++, Golden Age Illuminating Day Cream, Golden Age Revitalizing Night Cream, dan Golden Age Energizing Eye Cream.




Lengkap banget kan, serangkaian skincare yang memang diperuntukan bagi usia mature seperti saya, yang sudah rawan dengan tanda-tanda penuaan. Tapi di sini saya mau fokus membahas Y.O.U Golden Age Refining Serum yang hits ini ya, sebab manfaatnya yang saya baca, sesuai dengan apa yang saya butuh saat ini, yakni hempaskan penuaan di wajah.

 Packaging

Saat menerima paket Y.O.U Golden Age Refining Serum, saya langsung buka dan merasa tersampaikan apa yang saya sebut Aging gracefully. Karena dengan kemasan kotak warna gold terlihat elegan sekali, dan begitu kemasan kotaknya saya buka, terlihat desain botol Y.O.U Golden Age Refining yang mewah.




Terbuat dari botol kaca tebal berbentuk tabung dengan warna cokelat gold, tutup warna gold dan pipet putih merupakan perpaduan yang cantik, dan elegan. Kemasannya meski sedikit berat, tapi bisa dibawa untuk bepergian karena aman dan tidak mudah pecah.

Aroma dan Teksturnya

Aroma Y.O.U Golden Age Refining Serum harum yang samar, sehingga tidak mengganggu sama sekali. Buat saya justru aromanya terasa menenangkan, soft banget. Sementara teksturnya cukup kental atau thick, tapi runny dan langsung menyerap pada kulit. Juga  ringan ketika diapply ke kulit, tidak lengkep sama sekali.




Untuk ukuran dan isinya, menurut saya yang beberapa kali ganti-ganti serum, Y.O.U Golden Age Refining Serum ini jauh lebih banyak, dan full. Jadi saat memakainya tidak takut lekas habis.

Kandungan dan Manfaatnya

Y.O.U Golden Age Refining Serum memiliki kandungan dan manfaat:

1. Y.O.U  Golden Age Refining Serum diformulasikan dari esktrak buah delima yang dapat membantu mencegah tanda-tanda penuaan dini dan memperbaiki kondisi kulit akibat penuaan.

2. Ekstrak daun agave biru yang membantu mencegah penuaan dan meningkatkan kelembaban alami kulit.

3.Ekstrak daun seribu dapat mencegah keriput, memperbaiki tekstur kulit, dan kandungan jojoba sid oil dapat mencegah iritasi serta menenangkan kulit.

Kandungannya tersebut terbukti meregenerasi kulit yang mengalami penuaan dini akibat paparan sinar matahari, polusi udara, pola hidup, mau pun penuaan karena usia seperti keriput.

Cara Pakai

Cara pemakaian Y.O.U  Golden Age Refining Serum sangat praktis hanya dengan meneteskan 1-2 tetes serum ke wajah yang sudah bersih,  pijat ringan dengan gerakan memutar. Setelah itu tepuk-tepuk hingga formula menyerap. Sudah bisa melindungi wajah dari efek-efek yang menyebabkan penuaan.

Netto 20ml

Harga Rp129.000

BPOM NA11190105241

Kesimpulan:

Saya biasa mengenakan skincare dengan urutan membersihkan wajah, lalu lanjut dengan melembabkan wajah agar serangkaian produk skincare lanjutannya meresap dengan baik, Jadi, setelah membersihkan wajah saya mengenakan, Y.O.U Golden Age 2 in 1 Essence, baru lanjut mengenakan Y.O.U Golden Age Refining Serum.




Beneran, begitu diapply ke wajah, tekstur serumnya thick tapi langsung runny dan meresap dengan baik, ringan, tanpa menimbulkan efek berminyak. Dari pemakaian pertama sudah terasa lembut, moist, dan kenyal di permukaan kulit.

Terasa langsung terhidrasi, namun untuk klaim kerutan sepertinya tidak cukup sekali-dua kali pemakaian. Untuk usia saya kepala 4 plus, masih butuh pemakaian lebih lama. Karena itu untuk area mata yang rawan kerut, saya juga memakai Golden Age Energizing Eye Cream. So, jadi semangat memakainya secara teratur agar segera bye-bye kerutan.

Secara keseluruhan  Y.O.U Golden Age Refining Serum rekomended, dan wort to try buat kalian yang ingin tampak lebih muda dari usia sebenarnya. Mau coba juga?

Info Penting Untuk Kalian

Saat ini Y.O.U  Beauty sedang memberikan promo menarik SPECTACULAR 11.11 SALE, yakni berupa diskon 50% buat produk Golden Age, termasuk Y.O.U  Golden Age Refining Serum.

Selain itu ada diskon 40% off untuk produk Noutriweae+, serta dikon hingga 75% melalui Official Store Y.O.U  di Shopee. Dan setiap pembeli berkesempatan mendapatkan 1 free gift hanya dengan datang ke offline store mitra Y.O.U  Beauty:

1. Kunjungi Y.O.U  Offline Store (100+ toko yang berpartisipasi dapat di lihat di highlight  instagram @Y.O.U beauty_id)

2. Post foto dengan photo frame Y.O.U  Golden Age Serum dan upload di Instagram Story

3. Follow akun @Y.O.U beauty_id dan akun instagram toko yang dikunjungi. Tag 2 orang teman dan gunakan hashtag  #FavoritenyaAntiAgingSerumdan#YukVisitY.O.U

4. Berikan username Instagram, email, dan nomor HP ke beauty advisor Y.O.U  Beauty

5. Kamu akan langsung mendapatkan FREE GIFT


You May Also Like

2 komentar

  1. aiih cantiknyaaaa

    aku suka banget liat kok orang pada bisa ya bikin foto foto produk sebagus ini

    ReplyDelete