Tips Nyaman Perjalanan Keluar Kota Bersama Si Kecil
sumber foto: AUTO2000 |
Pernah mengalami tidak bepergian dengan Si Kecil, dan
mengalami pengalaman perjalanan yang paling tidak nyaman? Atau melihat keluarga
maupun pasangan yang tengah bepergian membawa Si Kecil, dan tampak sekali
mereka tidak menikmati perjalanannya? Entah, Si Kecil yang terlihat rewel
sepanjang jalan, maupun yang menangis sepanjang perjalanan.Saya pernah
mengalami, dan juga pernah melihatnya loh.
Waktu itu anak pertama saya, Lintang berusia 1 tahun. Saya,
suami, dan Lintang akan mengunjungi rumah kakek dan nenek, kami memutuskan
untuk menggunakan transportasi umum. Awal perjalanan tentu saja menyenangkan
sekali buat Si Kecil Lintang yang tengah senang bereksplorasi terhadap segala
hal yang baru. Dia sibuk melihat pemandangan di luar jendela kaca, melihat
penumpang lain yang mungkin merupakan wajah-wajah baru yang dilihatnya.
Namun tidak lama, Lintang mulai gelisah, mungkin bosan dan
ingin bermain. Sayangnya, saya lupa membawakan mainannya. Saya berikan snack
yang dia sukai, tapi tidak bertahan lama. Saat jam tidurnya, Lintang mulai
gelisah. Dia menolak dipangku, sementara untuk digendong sudah tidak ada ruang
lagi di kendaraan yang kami tumpangi. Semua penuh oleh penumpang, dan space-nya
memang tidak cukup besar. Akhirnya saya, dan suami hanya bisa memangkunya secara
bergantian sambil membujuknya.
Rasanya benar-benar capek, karena sepanjang perjalanan
Lintang rewel, belum lagi beberapa penumpang yang sibuk melirik kami. Mungkin
mereka iba, tapi mungkin juga mereka merasa terganggu karena sepanjang
perjalanan diisi suara rengekan dan tangisan Lintang. Hal yang juga pernah saya
rasakan waktu melihat sepasang suami istri mengajak anaknya bepergian, dan Si
Kecil rewel.
Sejak itu saya dan suami kapok melakukan perjalanan jauh
dengan Si Kecil tanpa persiapan yang maksimal. Karena bukannya gembira dengan
perjalanan yang tujuannya untuk liburan, tapi justru malah tersiksa, hehehe.
Bayangkan, begitu sampai tujuan kami sangat kelelahan, Si Kecil juga kehilangan
mood’nya. Jadi mudah uring-uringan dan sulit beradaptasi di tempat baru.
Pokoknya ambyar deh rencana liburan happy
di rumah kakek dan nenek.
Mempersiapkan
Perjalanan Keluar Kota dengan Si Kecil
Pengalaman itu pun menjadi pelajaran buat saya dan suami.
Jika akan bepergian dengan Si Kecil, kami akan mempersiapkan semua hal yang
membuat Si Kecil dan tentu saja kami semua nyaman. Sehingga sampai ke tujuan
dengan perasaan bahagia, apalagi kini anak-kami ada empat. Jadi lebih
berpengalaman juga dibanding saat memiliki anak satu, setiap peristiwa memang
menjadikan sesuatu semakin baik, ya.
Nah, berikut ini tips kami agar nyaman keluar kota bersama
Si Kecil:
1. Ketika membawa Si
Kecil bepergian jarak jauh atau keluar kota, hindari bepergian seorang diri.
Karena dengan membawa partner yang sudah tidak asing lagi bagi Si Kecil seperti
suami, atau asisten akan membuat perjalanan bersama Si Kecil terasa lebih
ringan.
2. Pilih waktu
perjalanan, sebaiknya memilih perjalanan saat malam hari karena Si Kecil akan
menghabiskan banyak waktu dengan tidur. Sehingga perjalanan akan terasa lebih
cepat dan nyaman.
3. Jangan lupakan untuk membawa perlengkapan Si Kecil sesuai
dengan kebutuhannya, misalnya jika masih bayi maupun balita, siapkan dalam tas
khusus berisi diapers, botol susu, tisu basah, selimut, pompa ASI, snack atau
makanannya, dan mainan.
4. Tidak kalah penting untuk selalu membawa obat-obatan
seperti parasetamol, obat gosok untuk gigitan serangga, minyak gosok untuk
penghangat tubuh, untuk berjaga-jaga hal yang tidak diinginkan.
5. Jika harus menggunakan moda transportasi, pastikan moda
yang nyaman dan memiliki fasilitas spesial untuk Si Kecil, misalnya child seat.
Tapi sebenarnya bepergian yang nyaman adalah menggunakan kendaraan pribadi yang
menunjang kenyamanan saat perjalanan jauh, seperti Toyota Sienta.
Mengapa Toyota Sienta
Mobil Keluarga yang Nyaman?
Serius loh, paling nyaman bepergian jarak jauh membawa Si
Kecil itu dengan menggunakan kendaraan pribadi sendiri, dimana kita bebas
menentukan isi kendaraan yang kita bawa. Bebas bawa banyak bekal perjalanan
yang diperlukan, tanpa takut repot nenteng-nenteng seperti akan naik moda. Bisa
sewaktu-waktu berhenti untuk istirahat, jika Si Kecil rewel, dan sebagainya.
Toyota Sienta Nyaman Untuk
Perjalanan Jarak Jauh
Apalagi jika mobil yang kita miliki memiliki fasilitas yang bikin nyaman selama perjalanan, kayak Toyota Sienta yang memiliki ruang kabin luas. Membuat selama perjalanan bebas selonjoran, apalagi seperti saya yang memiliki empat anak. Mobil punya kabin luas itu hukumnya wajib deh.
Toyota Sienta yang dikeluarkan oleh PT Toyota Astra Motor memang memiliki kelebihan ruang kabin yang sanggup menampung hingga 7 penumpang sekaligus. Ditambah bagasinya bisa diperluas dengan memanfaatkan jok modern yang bisa dilipat dan dimasukkan ke bagian bawah kursi penumpang di baris kedua dengan menggunakan teknologi fitur Dive-in Seat. Kebayangkan, semua barang yang akan kita bawa buat liburan bisa kebawa. Bisa juga dikasih kasur tipis untuk anak-anak goleran selama perjalanan, hehehe.
Si Kecil juga bisa dihibur dengan tontonan kartun atau film
anak-anak yang menarik, karena Toyota Sienta memiliki fitur hiburan atau
entertainment berupa dudukan head unit yang dilengkapi dengan touch screen
seluas 4.2 inci dan tampilan MID modern berupa layar TFT, sehingga perjalanan
jarak jauh pun tidak terasa membosankan.
Toyota Sienta Aman dan Hemat
Toyota Sienta sebagai mobil keluarga cukup aman, karena
dilengkapi dengan fitur Pre-Collision System (PCS) untuk mengatur sistem
pengereman, Lane Departure Alert (LDA) membuat kendaraan tidak mudah keluar
dari jalur. Perjalanan malam juga aman dengan dengan adanya Automatic High Beam
(AHB), cocok banget kan buat perjalanan keluar kota di malam hari. Apalagi ada
dua buah airbag yang akan melindungi pengendara dan penumpang jika terjadi hal
yang tidak diinginkan, seperti benturan atau kecelakaan.
Meskipun perjalanan jauh tidak perlu khawatir akan boros
bahan bakar, karena Toyota Sienta memiliki teknologi mesin yang membuat bahan
bakarnya irit dan efisien. Selain juga harga kendaraan keluarga satu ini
termasuk yang terjangkau sekali. Bagaimana, sudah terbayang untuk bepergian
keluar kota bersama keluarga dengan Toyota Sienta?
Sebenarnya masih banyak kelebihan Toyota Sienta loh, untuk
lebih tahu lagi supaya tidak ragu-ragu untuk memilikinya. Bisa langsung ke
website Auto2000 Digiroom di https://auto2000.co.id/tentang-kami Karena
Auto2000 yang kini menjadi e-commerce website
yang memudahkan masyarakat untuk melakukan berbagai kebutuhan di
Auto2000.
Di website ini selain bisa mendapat
info tentang beragam produk Toyota, juga bisa membeli mobil, suku cadang, dan
aksesoris resmi Toyota di Indonesia, serta Trade In dan pembelian mobil bekas
yang bekerjasama dengan Astra Auto Trust. Juga membantu pelanggan melakukan perawatan kendaraan Toyota, dari
pemesanan THS-Auto2000 Home Service, melacak status servis, hingga simulasi
perhitungan pembiayaan atau leasing. Lengkap banget, kan.
Selamat menikmati perjalanan bersama Si Kecil!
17 komentar
Musim pandemi gini belum pernah ke mana-mana lagi nih Mbak, gak berani pakai moda umum. Kalau udah punya kendaraan pribadi mungkin lain cerita ya.
ReplyDeleteemang agak gampang gampang susah ya mbak ajak si kecil bepergian, yapi klo tahu triknya ya g masalah ya mbak
ReplyDeleteToyota Sienta-nya kereeeen, semoga kebeli di 2021 huhuhu
ReplyDeleteperjalanan dengan anak kecil memang gampang2 susah. apalagiklo msh 1 thn an, aduh kebayang. eh tapi dl saya sering ngajak 3 anak pulkam tp naik pesawat sih jadi cepet aja hehehe..
Alhamdulillah belim pernah ngalamin anak rewel banget di perjalanan. Dan bener kata mba eni, kenyamanan anak kuncinya. Makanya ak selalu bilang sama suami klo mau travelling jauh bawa anak, aku minta disediain space bangku tengah mobil khusus akudan anakku. Jadi si krucil bisa bebas gegulingan.
ReplyDeleteBetul betul betul banget buat tips nya. Travelling bareng anak 1 tahun mesti setidaknya ada yg mendampingi. Ga sendiri2 amat hehehe biar kalau knp2 bisa bantuu.. btw sienta tuh ternyata lapang yaa.. cakeppp
ReplyDeletekabinnya luas ya Mbak, kalau bepergian dengan keluarga apalagi punya anak-anak balita pasti asyik banget niih ya, bisa puas gini mereka duduknya gak himpit-himpitan.
ReplyDeleteSetuju Mbak, anak-anak ini unik perasaaannya. Ada yang bisa langsung mengatakan bahwa dia kurang nyaman, atau bisa sja malah dia diem saja. Tahu-tahu dia ternyata gak nyaman jadi rewel.
ReplyDeleteApalagi perjalanan jauh ya. Duududuh kangen aku tu rasanya menikmati perjalanan jauh lagu. Dulu, kami sering sekali melakukan perjalanan jauh, menggunakan kendaraan pribadi. Itupun ya ampun seminggu sebelum berangkat dong persiapannya.
Toyota emang tangguh dan enak untuk duduk lama-lama di dalamnya, apalagi scienta,
Wah aku pengen coba Sienta tapi ga jadi waktu itu. Hiks.. Kok lega ya bikin penasaran mau coba.. mudah2an ada yg bisa disewa haha.. tfs ya mba
ReplyDeleteI feel you Mbak. Hehe pernah berperjalanan 12 jam naik elf sama anak dan suami dan luar biasa perjuangnnya. Terbantunya karena anak masih menyusui. Mau sewa mobil ngga menunggu karena kami d Palu Morowali saat itu.
ReplyDeleteAww... aku jadi sad nih, keinget sama mobil yang terendam banjir Kalsel dan sampai sekarang belum keluar bengkel. Semoga bisa ada rezeki buat ganti ke mobil yang ini. Amiinn..
ReplyDeletewaaah emang kudu cari yang nyaman ya kalo bawa si kecil. Kita aja butuh yang nyaman, apalagi anak-anak hehehebtw, follback ya mbak :)
ReplyDeleteKok kayaknya nyaman banget buat berpergian bareng keluarga. Tapi emang agak susah sih kak kalo berpergian dan ngajak anak kecil, riweh. Belum kalo anaknya mabuk darat dan repot banget huhuhu
ReplyDeleteToyota Sienta ini lumayan lega juga. Cocok buat bawa si kecil karena pasti nggak bisa diem. Duh pengen punya mobil juga. Hehe.
ReplyDeleteMobil populer di Indonesia nih, yang suka jalan rame2 sekeluarga
ReplyDeleteBiar anak nggak rewel di jalan mempersiapkan kebutuhan perjalanan dan memastikan kenyamanan penting ya mba, kalau naik mobil Toyota Sienta pasti bisa bobo dengan nyaman yaa
ReplyDeleteHampir semua masalah itu pernha sy alami, klo bw anak emang rempong bgt wkwke, namun dgn sienta, yg aku liat luas bgt trnyta utk kapasitas keluarga
ReplyDeleteKalo ruangan di dalem mobil lega jd enak dan nyaman yah mbak mau bawa2 anak bepergian, bhkn ke luar kota sekalipun..
ReplyDelete