Setuju dong, kalau masa menyusui adalah masa yang paling spesial untuk seorang ibu. Moment paling indah antara ibu dan anak, sehingga ketika tiba masa menyapih menjadi masa yang paling penuh perasaan, seperti akan berpisah dengan kekasih, sedih rasanya. Apalagi jika bisa menyusui hingga 2 tahun, maka moment menyusui ini menjadi begitu sulit dipisahkan, baik ibu maupun si kecil.
Namun masa menyusui
juga merupakan masa-masa yang terasa sulit jika ibu menyusui belum memahaminya. Mulai dari faktor hormonal
yang membuat perasaan ibu menyusui mudah tertekan, perasaan letih dalam proses
menyusui, sampai problem ASI yang tidak deras, bentuk puting payudara yang
tenggelam sehingga bayi kesulitan menyusu, posisi menyusui yang tidak tepat
sehingga bayi rewel atau puting payudara lecet,
dan payudara bengkak karena bayi belum bisa menyusu banyak.
Atasi Payudara Bengkak dengan Rajin Memerah
ASI
Sebagai ibu yang pernah
menyusui kelima anak saya, saya pun melewati masa-masa sulit menyusui tersebut.
Terutama mengalami payudara bengkak karena bayi belum bisa menyusu banyak, dan
juga karena kegiatan saya di luar rumah. Meski saya hanya seorang freelancer,
namun sering berada di luar rumah untuk meliput acara, maupun hal lain. Tidak
jarang memakan waktu cukup lama yakni dari pagi hingga sore. Kebayang dong,
sekian jam tidak menyusui. Rasanya dada ini mau meledak, hehehe.
Tidak hanya terasa mau
meledak, ASI jadi merembes tanpa kendali, kalau didiamkan payudara bisa bengkak
dan sakit sekali. Saya pernah mengalami ketika menyusui anak pertama dan kedua,
payudara membengkak dan menjadi benjolan keras yang menimbulkan rasa sakit
sampai ketiak. Tidur bisa tidak nyenyak, bahkan saya sampai harus berobat ke dokter
karena meski dikompres payudara tetap bengkak dan sakit sehingga berhari-hari.
Nah, masalah payudara
bengkak, ASI merembes ini sebenarnya mudah sekali ditangani dengan rajin
memerah ASI. Selain membuat payudara ibu menyusui terasa lebih nyaman, ASI yang
sering diperah membuat kuantitas ASI semakin banyak. Untuk ibu yang bekerja
atau freelancer seperti saya, jadi bisa meninggalkan bayi di rumah dengan
tenang karena kebutuhan ASI tercukupi.
Review Dr. Brown’s One Piece Siliconee
Breastpump
Pompa ASI untuk memerah ASI ini memang beragam, salah satu yang saya rekomendasikan
adalah Dr.Brown’s One Piece Silicone Breastpump. Karena memiliki
beberapa kelebihan, yang memudahkan ibu dalam memerah ASI, selain Dr.Brown’s One Piece Silicone Breastpump sudah Registrasi Kemenkes RI AKL 1104917340,
sehingga ibu menyusui tidak perlu meragukan lagi keamanan produknya.
Kelebihan
Dr.Brown’s One Piece Silicone Breastpump
1. Silent Pumping : Memompa ASI lebih mudah dan hening tanpa suara
bising dari mesin pompa. Cocok kalau ibu menyusui akan memerah ASI saat bayi
tidur, atau di dalam ruang menyusui umum yang tersedia di kantor maupun tempat
umum lainnya.
2. Safe and Soft on Skin : Pompa ASI dengan bahan silicone yang aman
dan lembut untuk kulit. Sehingga meski digunakan sesering mungkin, tidak
membuat kulit payudara iritasi atau nyeri.
3. Travel Friendly : Praktis dan ringan memompa dimana saja dan mudah
dibawa bepergian dengan adanya Drawstring Storage Bag. Jadi meski membawa pompa
ASI tidak memakan tempat, cukup masukkan dalam tas pergi ukuran sedang.
4. Ergonomic Design : Memompa ASI lebih mudah dan praktis tanpa perlu
dirakit terlebih dahulu. Sehingga kapanpun dan dimanapun dibutuhkan, bisa
langsung pakai tanpa ribet.
Cara penggunaan Dr.Brown’s
One Piece Silicone Breastpump juga sangat
mudah sekali, dan mampu menyedot ASI ibu
menyusui yang masih dalam tahap berlimpah. Namun jangan sampai salah dalam penggunaan
biar hasilnya maksimal.
Berikut
langkah mudah menggunakan Dr.Brown’s One
Piece Silicone Breastpump:
1.Tekan bagian bawah
selikon untuk menciptkan hisapan. Hindari tekan bagian atas silikon untuk
menghindari perubahan bentuk corong silikon.
2. Pastikan posisi
corong silikon berada di tengah nipple payudara Anda.
3. Setelah silikon
ditekan, akan timbul daya hisapan pada nipple payudara. Jangan sampai ada
lubang udara di sekitar corong silikon agar daya hisapnya maksimal.
4. Dengan perlahan, ASI
akan keluar dan tertampung di silikon.
Letakkan pompa pada tempatnya sehingga silicone pump akan melekat tanpa perlu
dipegang.
5. Tuangkan ASI
langsung ke dalam botol Dr.Brown’s Options+Bottle. Dilengkapi dengan Bottle Cap
untuk penyimpanan ASI Perah.
Selain dapat disimpan
dengan Bottle Cap, ASI Perah bisa langsung disimpan di Dr.Brown’s Breastmilk Storage Bag. Lalu siap deh disimpan
dalam freezer. Cara membersihkan Dr.Brown’s
One Piece Silicone Breastpump juga
mudah, karena design atau bentuknya mudah dijangkau dengan sikat pembersih
botol.
Selain Dr.Brown’s One Piece Silicone Breastpump, banyak produk
untuk si kecil lainnya yang dikeluarkan Dr. Browns. Salah satunya yang saya
gunakan untuk Binar adalah Dr. Brown’s Baby Wipes yang terbuat dari bahan
natural, dan sangat aman untu bayi sekali pun. Jika ingin mengetahui lebih
banyak tentang produk Dr.Brown’S bisa langsung mengunjungi akun instagramnya @drbrownsindo atau klik wesitenya www.drbrowns.id
Tetap semangat menyusui
ya, Busui! Karena bagaimana pun ASi adalah asupan terbaik di dunia untuk bayi
baru lahir hingga usia enam bulan, untuk kemudian siap diberi Mpasi dan lanjut
ASI hingga berusia 2 tahun.
Pompa ASI berbahan silicone dr. Browns ini kelihatan unik bentuknya. Ternyata praktis banget ga perlu dirakit2 dulu. Jadi nyaman juga ya dan bisa dibawa traveling. Coba dulu pas anak2ku masih bayi ada produk dr. Browns ini, bakalan aku gunakan tuh hehehe...
ReplyDeleteBreastpump sekarang bagus-bagus ya. Yang terpenting sih kudu nyaman juga buat Ibunya. Soalnya kan ngasi memang masa yang penting buat Ibu dan anak
ReplyDeletePD bengkak rasanya gak enak banget sampai meriang aku pernah tuh dulu, solusinya memang diperah. Jaman sekarang breast pumpnya udah enak & canggih ya
ReplyDeleteSemangat ya mbak Eni, memberikan ASI untuk si kecil. Aku jadi ingat masa mengASIHI, bawaan ke kantor jadi nambah 1 tas karena perlengkapan untuk ASI, dulu aku pernah ketinggalan breast pump dan ngacir ke ITC Kuningan beli yang silicon gini.
ReplyDeleteWah desainnya cakep ya mbak Eni. Produknya Dr. Browns memang elegan semua.
ReplyDeleteSaya dulu rutin pompa ASI karena cepat sekali penuh. Padahal anak-anak rajin menyusui. Dari pengalaman saya, gak semua pompa ASI nyaman digunakan. Kalau produk Dr. Brown's ini banyak yang merekomendasikan. Berarti nyaman, nih
ReplyDeletewah senangnya ada pompa silicon yang mendukung ibu menyusui. karena tanpa dukungan alat sulit juga memerah asi pada PD yang bengkak. sekarang gak peru khawatir lagi ya karena bisa menggunakan breastpump dari dr browns ini
ReplyDeleteMau infoin buat iparku ah. Dia lagi menysui mba. Dan sepakat kalau memang menyusui ntuh penting bagi anak. Semangat menyusui bu Eni
ReplyDeleteIni salah satu item yang pengen banget aku beli nanti kalo dikasih rejeki anak kedua sama Allah, mbak. Soalnya dulu gak beli, nyesel karna harusnya bisa buat nampung remesan ASI saat PD sebelahnya sedang dipompa.
ReplyDeleteKebetulan adik saya sedang menyusui. Barangkali dia butuh alat pompa untuk ASI, saya bisa rekomendasikan DR. Browns ya...
ReplyDeletemakin kesini alat tempur mengASIhi makin keren keren ya, semakin mempermudah ibu dalam memberikan ASI pada putra putrinya :) lihat foto breastpum yang dr browns bagus ya, dari silicon lagi, lebih elastis
ReplyDeleteBagus sekali yaa...breastpumpnya.
ReplyDeleteZaman aku dulu, karena hanya dapat pinjaman dari rumah sakit, masih manual semua. Sakiit rasanya dan gak nyaman banget.
Kalau pakai Dr Browns, terasa lebih nyaman.
Masa menyusui memang momen paling indah, yaa. Jadi selama prosesnya harus happy, supaya nanti ketika harus menyapih nggak jadi masa-masa yang paliiing galau. Alhamdulillah sekarang ada Dr.Brown’s One Piece Silicone Breastpump yang bisa bantu Buibu melewati masa-masa indah ini ya, Mak.
ReplyDeleteSekarang tuh banyak banget ya peralatan menyusui yang memudahkan giniii,jaman anak anak.aku dl kayanya belum selengkap ini,masih ditadangin pake mangkok plastik ajaaa.. hihi. Kalo ada produk dr.brown ini kan memudahkan bgt yaaaa
ReplyDeleteWah, aku suka banget designnya mba. Problem aku nih kalo mompa asi suka lelet bgt keluar. Padahal kalau diisep bayi langsung deres.
ReplyDeleteMom is now really good with lots of supporters to give Asi, the pumping tool is also sophisticated, if in the past. duh, the pump's not good
ReplyDeletePraktis nih...buat dibawa bepergian juga gak rempong ya...Bersihinnya juga gampang karena bentuknya yang gak terlalu ribet juga...
ReplyDeletelihat artikel ini jadi pingin melahirkan dan punya bayi lagi Mba, perjuangannya itu lho. Sangat unforgettable. Untungnya sekarang udah banyak breastpump yang sangat membantu mengasihi ya
ReplyDelete