Friday

Mewarnai Ramadan Bersama Shopee Ketika Harus di Rumah Aja


Pernah tidak terpikir oleh kalian, bahwa akan melewati masa ramadan yang begitu berbeda dari ramadan yang pernah ada? Mungkin jangankan terpikir, tapi terlintas dalam pikiran pun tidak tentang ramadan saat ini. Saat semua kebiasaan ramadan terbatasi oleh pandemi virus Covid 19, bagaimana rasanya? Bisakah menjabarkan satu-satu perasaan yang ada?


Melewati Ramadan dalam masa pandemi

Sebenarnya ada dua ramadan yang saya lewati dengan berbeda dari semua ramadan yang pernah terlewati. Pertama ramadan 8 tahun lalu, saat anak ketiga saya dipanggil olehNya di hari ke 27 ramadan, tidak ada kesedihan yang terasa begitu dalam yang pernah saya rasakan sebelumnya.


Rencana kumpul bersama keluarga besar ambyar, baju baru yang sudah terbeli untuk alm dengan bandrol harga yang belum dilepas jadi pemandangan yang begitu menyakitkan. Semua terasa kosong, sepi, dan berbagai harapan seakan berubah menjadi sesuatu yang tidak ada.

Ramadan saat itu jadi berwarna abu-abu, lebaran diisi dengan air mata. Berbagai penghiburan seakan terbang di langit, saya butuh waktu lama untuk bisa tersenyum dan menyadari bahwa warna langit biru cerah. Waktu yang membuat saya yakin, sesedih apapun peristiwa akan terlewati dengan baik-baik saja jika kita menjalani dengan baik. Seperti sebuah janji Allah SWT yang tertera dalam surah Al-Insyirah ayat 5-6



Dan, kini ketika wabah virus Corona atau covid 19 singgah juga ke Indonesia. Melenyapkan banyak impian umat muslim di bulan ramadan, karena harus tetap #DiRumahAja tanpa bisa melakukan aktivitas yang sudah menjadi kebiasaan di bulan ramadan. Seperti terawih bersama di masjid, Itikaf, buka bersama di tempat-tempat favorit, merenda rencana merayakan lebaran dengan mudik.

Jangankan itu semua, bertegur sapa dengan tetangga pun harus menjaga jarak. Saling hantar makanan buka puasa yang merupakan salah satu  silaturahmi yang paling khas saat ramadan juga sudah ditinggalkan. Masing-masing bertahan di rumah aja demi mengikuti anjuran pemerintah dan tenaga medis, karena penularan Covid 19 sangat mudah terjadi  antar manusia.


Penyebaranya begitu pesat dari satu manusia ke manusia lain, terlebih adanya pasien Covid 19 tidak bergejala atau asimptomatik, membuat bisa saja menjadi carrier tanpa disadari. Karena banyak terjadi penularan dan infeksi virus Corona tanpa gejala. Oleh karena itu, untuk mengurangi resiko penularan  salah satunya dengan #DiRumahAja.

Efek dari semua itu lingkungan tempat saya tinggal menjadi begitu sepi. Pakde penjual sayur, Mas baso gerobak, tukang  ikan, tukang tahu, tukang roti, Ayuk Jamu, semua menghilang. Karena gerbang depan tidak lagi dibuka untuk umum, Pak RT mengikuti anjuran dari kelurahan untuk lockdown lokal lingkungan perumahan kami.

Sungguh, rasanya jika waktu bisa diputar kembali, saat wabah virus Corona muncul pertama kali di Wuhan, saya ingin mengunci semua pintu masuk ke bumi Indonesia. Agar tidak terjadi penyebaran virus Corona ke negeri tercinta ini, tapi itu hanya sekedar khayalan. Kenyataannya Virus Corona atau Covid 19 sudah menyebar hampir ke seluruh belahan dunia. Kita hanya saling mencegah penyebarannya dengan #DiRumahAja.

Jika bicara tentang rasa, rasa rindu dan rasa sedih, saya yakin semua merasakannya saat ini. Tapi jangan jadikan ramadan ini terlewati dengan membiarkan rasa itu menjadi bola raksasa membebani hati. Kita harus memiliki keyakinan semua akan baik-baik saja jika kita menjalaninya dengan baik-baik, dan penuh keyakinan. Seperti yang pernah saya lewati ketika harus kehilangan anak ke tiga. 

Terlebih meski ramadan ini di rumah aja, ada banyak hal yang terjadi dan harus dijalani. Mendampingi anak-anak kelas online, sebab sejak pandemi Covid 19 sekolah menjadi di  rumah aja, entah sampai kapan. Karena lamanya sekolah di rumah aja terus diperbaharui, awalnya dari 15 Maret hingga  29 Maret. Dirubah lagi ketika kondisi belum membaik  hingga 12 Mei, namun ternyata diperpanjang lagi hingga 29 Mei.


Belajar online saat pandemi Covid 19

Meski saya bukan pekerja tetap, hanya bekerja sebagai free lancer pun harus bekerja dari rumah atau work from home (WFH) dalam waktu yang belum diketahui, karena angka pasien terinfeksi Covid 19 di Indonesia masih terus bertambah. Tidak hanya orangtua yang merasakan kejenuhan, anak-anak pun merasakan hal yang sama. Lalu bagaimana agar semua bisa melewati dengan baik-baik, terutama saat ramadan ini?

Anak-anak berpuasa sambil kelas online, selesai kelas online harus ada kegiatan yang mereka lakukan. Karena jika dibebani rasa bosan, bisa membuat mereka malas belajar dan uring-uringan sepanjang hari. Jadilah saya dan suami berusaha membuat kreativitas yang bisa dilakukan anak-anak saat dirumah aja, diantaranya masak bersama untuk buka puasa, menanam hidroponik, membuat prakarya yang mereka senangi.



Jika anak-anak bisa melakukan kebaikan seperti puasa penuh dan sholat 5 waktu, sesekali saya kasih reward boleh membeli apa yang mereka sukai. Tentu saja belinya secara online karena kondisi pandemi paling aman belanja dari rumah. Salah satu ecommerce favorit anak-anak yaitu Shopee, kenapa? Kata mereka banyak pilihan dengan harga terjangkau, dan barangnya bagus-bagus. Apalagi ramadan ini banyak banget sale, karena Shopee sedang ada Big Ramadhan Sale #SopheeDariRumah.





Promo Gratis Ongkir Extra saya manfaatkan untuk mengirim hadiah seperti gamis untuk ibu dan adik ipar, serta keponakan. Di Shopee banyak yang harganya hemat di kantong, ditambah diskon 50% jadi sesuai dengan budget saya. Jika tidak sedang pandemi, hadiah ini biasanya langsung kami antar sambil buka puasa bersama. Alhamdulilah, rasa gembira yang terpancar di wajah mereka saat vidio call mengungkapkan kegembiraan menerima kiriman dari Shopee, mengobati rasa rindu tidak akan bertemu di hari lebaran nanti.  Silaturahmi pun tetap bisa terjaga. 



Sementara untuk mendukung pekerjaan saya biar tetap produktif di media sosial, meski di rumah saja tetap menulis di blog. Ide-idenya tentu saja tentang kondisi saat ini, seperti 'Menyambut Ramadan Saat Wabah Corona',  Kegiatan Anak-Anak Selama #DiRumahAja BiarTidak Bosan'. Karena menulis selain sebagai pekerjaan, merupakan therapi jiwa buat saya. Dimana semua perasaan yang dirasakan ketika ramadan harus di rumah aja tertuang dalam tulisan. Ini bikin plong, beban lepas menjadi barisan tulisan yang indah.


Work From Home saar pandemi Covid 19

Apalagi ada Kontes Blog #THRBigRamadhanSale2020 bersama Shopee dengan tema yang sesuai keadaan saat ini. Hadiahnya hingga 25 juta rupiah! Seandainya dapat memenangkan salah satu hadiahnya, akan menjadi THR di masa pandemi. Karena efek dari pandemi ini membuat saya tidak menerima THR seperti tahun-tahun sebelumnya. Memang wabah Corona membuat perekonomian saat ini mengalami masa-masa ambyar.

Kontes Blog #THRBigRamadhanSale2020

Kiprah Shopee dengan bagi-bagi THR melalui  Kontes Blog #THRBigRamadhanSale2020 bersama Shopee ini sungguh menjadi hadiah terindah ketika ramadan harus di rumah saja. Juga membuat tetap produktif untuk menulis di blog, sehingga kita bisa mewarnai ramadan bersama Shopee. Semoga pandemi Covid 19 segera berlalu agar kita semua bisa beraktivits normal kembali. Insaallah, masih ada ramadan-ramadan ceria di tahun-tahun yang akan datang, aamiin


Artikel ini diikutkan dalam Kontes Blog #THRBigRamadhanSale2020 bersama Shopee dengan teman Ramadan #DiRumahAja



21 comments:

  1. Shoppe lg promo gila-gilaan. Aplg iklannnya dimana-mana. Okeh lho

    ReplyDelete
  2. Asyik ikut lomba ya mba En. Semoga menang ya jadi rejeki ramdhan yang berbeda tahun ini. Aamiin

    ReplyDelete
  3. Saya belum pernah belanja di Shopie. Yang katanya free ongkos kirim ternyata itu ada syarat dan ketentuannya. Sempat mau beli eh minimal harus beli tiga, batal deh.
    Lombanya ini menarik, tapi kalau ikut lomba, tidak harus berbelanja di Shopie kan?

    ReplyDelete
  4. asik nih mba belanja keperluan ramadan dan lebaran di shopee

    ReplyDelete
  5. Huaaaa aku juga konsumen shopee yang ngga bisa berhenti belanja, banyak promonya sih dan banyak barang yang dibutuhkan juga.
    Jadi pengen belanja lagi sekarang

    ReplyDelete
  6. Betuul banget, mba. Biasanya pelangi datang setelah badai. Semoga kita semua sehat selama masa pandemi ini dan bisa melampaui semua ini dengan tetap semangat, gembira dan bahagia ya..Amin.

    ReplyDelete
  7. Iklan dan promonya Shopee sama gilanya ya mba. Kalo gak hati-hati, bisa kalap ini emak di rumah.

    ReplyDelete
  8. Meski mengkhawatirkan, kondisi seperti sekarang ini tetap ada hikmahnya ya. Penjual yang yang tadinya nggak minat online, sekarang banyak yang go online biar survive. Kalo di Shopee aku suka belanja dari "Toko Terdekat". Nyampenya cepet, gratis ongkir pula.

    ReplyDelete
  9. shopee itu satu-satunya marketplace yang saya download di hp karena free ongkir dan banyak barang murah plus bagus-bagus hehe, enggak salah emang belanja di shopee

    ReplyDelete
  10. Aku ada juga beberapa barang yang dibeli di shopee salah satunya film drakor dan itu memang lagi promo Jadi belinya sekali banyak

    ReplyDelete
  11. Ramadhan di tengah pandemik seperti ini memang menyedihkan ya, Kak. Tapi InsyaAllah tetap ada kebahagiaan yang Allah sisipkan di sini.

    Nah, Shopee aja bagi-bagi THR nih, ya. Bisa banget jadi pengobat di kala sedih dan jenuh melanda.

    ReplyDelete
  12. Shopee ini tongkrongan favorite aku, banyak toko yang jualan murah dan banyak games nya hahaha

    ReplyDelete
  13. Seru ya kalo dapet THR dari Shopee. Aku belum coba. Pernah sih Shopee tanam yang dapat beras tapi belum diredeem. Hehee

    ReplyDelete
  14. Sejak di rumah aja jadi punya hobi baru yaitu online shopping dan shopee nih jadi favorit aku buat belanja, segala yang aku perlu ada semua

    ReplyDelete
  15. Shopee emg memudahkan bgd apalagi skrg jd gaperlu ke luar rumah, udh lumayan banyak checkout d Shopee bulan ini krn banyak promo :D

    ReplyDelete
  16. jadi pengen shopping jadinya nih di shopee, banyakbanget promo ramadhannya, mau cari baju lebaran aaah, walo dirumah aja kan kudu kece kalo zoom-an sm keluarga besar

    ReplyDelete
  17. Belanja santai dan asyik ini ya kak, apalagi kalau banyak sekali diskon pasti tambah belanja lagi yang banyak

    ReplyDelete
  18. aq juga sering nih belaja di shopee selain banyak promo kualitas barangnya jg bagus

    ReplyDelete
  19. Shopee jadi pilihan MP yang menyenangkan. Bisa bebas ongkir dan promonya juga banyak. Menyenangkan tapi tetap perlu kontrol diri. Hehe.

    ReplyDelete
  20. Aku juga sering belanja di Shopee banyak promonya dan bagus2 lagi

    ReplyDelete
  21. shopee lagi banyak banget nih promonya dan kebantu banget nih saat kita harus dirumah aja belanja online plus ada diskonan mau banget

    ReplyDelete