Restoran Keluarga yang Instagramable di Huk Family Resto Jatiasih

by - October 05, 2019


Hampir setiap keluarga mempunyai hobby berburu kuliner untuk dinikmati bersama, bahkan saya pernah memiliki seorang teman yang benar-benar menyukai kuliner. Karena sukanya sampai memiliki kebiasaan hunting restoran-restoran yang menyajikan kuliner lezat, dan semua yang mendapat nilai 8 sampai 9 akan direkomendasikan ke teman-temannya, termasuk saya.



Saat menceritakan menu-menu yang cocok di lidah, pasti akan dikupas dengan detil sekali. Baik citra rasa bumbunya, hingga tingkat kematangan dan lain sebagainya yang kadang tidak saya pahami. Maklum, saya hanya penikmat kuliner biasa yang tidak memahami kuliner dengan detil sekali bak kritikus makanan ternama macam Phil Vettel, hehehe.

Seandainya dulu media sosial seramai saat ini, teman saya mungkin sudah jadi food blogger yang hits atau bisa jadi kritikus makanan yang bisa menyaingi Ronay Egon yang konon sampai mengasuransikan lidahnya senilai Rp 212 Miliar, karena dari lidah kritikus makanan kelahiran Hongaria ini lahir makanan atau kuliner yang dasyat.

Sungguh, dunia kuliner itu tidak sekedar makanan yang dimasak hingga siap dimakan dan kenyang setelah makan. Ada citra rasa yang bisa membuat lidah tersengat dan tidak bisa melupakan hingga menjadi kenangan tersendiri. So, jika ada restoran yang memiliki menu demikian akan membuat jutaan pencinta kuliner jatuh cinta dengan perasaan setia. Setuju?

Namun selain citra rasa kuliner, saat ini arsitektur maupun design interior restoran menjadi tujuan kedua pencinta kuliner loh, karena era digital menciptakan aplikasi berbagi foto dan vidio yang bernama instagram. Dimana penggunanya berlomba-lomba membagikan foto dan vidio ke profile instagram, untuk itu tempat atau lokasi yang instagramble untuk foto-foto maupun vidioan akan diburu, bahkan sampai keluar negeri pun diburu.

Bercerita tentang kuliner dan lokasi foto yang instagramable, saya mau membagi cerita sebuah restoran yang terletak di Jalan Parpostel no 6 Jatiasih, Bekasi yaitu Huk Family Resto, yang saya kunjungi tepat di hari ulanng tahun saya, yaitu tanggal 29 September 2019 kemarin. Selain bertepatan dengan hari ulang tahun saya, kuliner dan restorannya bikin saya sulit melupakannya, hehehe.

Huk Family Resto Memiliki Banyak Spot Foto Kece

Pengunjung  dan Owner serta karyawan HUK Jatiasih
Ketika akan menuju ke Huk Family Resto di Jatiasih, sebenarnya saya sedikit enggan karena terbayang jarak lokasinya dari tempat saya tinggal di Depok. Terlebih ketika seorang teman memberi rute commuterline yang memakan waktu hampir tiga jam menuju lokasi, namun ternyata tidak sampai setengah jam jika melalui jalur kendaraan pribadi lewat tol. Lokasi restoran juga tepat di jalan raya, dan mudah ditemukan.

Saat masuk pelataran Huk Family yang terlintas dalam bayangan saya adalah restoran biasa yang di bangun di sebuah rumah besar, yang tidak memiliki keistimewaan dari segi arsitektur. Tidak ada spot menarik di depan Huk Family Resto yang bisa untuk foto-foto, sampai saya masuk dan menemukan design interior yang cantik. Saya sebut cantik karena khas sekali dengan warna-warna kesukaan wanita gitu, hehehe. Beneran deh, ini restoran cocok dibilang cantik.



Di pintu masuk bagian sisi kanan, terdapat barisan meja makan dengan lukisan dinding yang menarik sekali, fullcolour (sayang, saya tidak sempat foto, karena langsung fokus ke bagian lain). Pokoknya sebelum memesan menu, saya putuskan untuk keliling Huk Resto Family. Siapa tahu akan banyak spot kece yang  bisa jadi tempat foto-foto untuk di instagram.

Di tengah bangunan Huk Family Resto terdapat taman mungil yang memiliki point logo HUK yang secara keseluruhan terlihat seperti kata LOVE, dan buat spot foto cukup instgramable loh. Makanya saya sempatkan foto-foto dengan berbagai pose, hehehe. Dinding di sisi kanannya yang warna-warni bikin suasana taman tambah berwarna, saya berpikir kalau malam kira-kira suasananya seperti apa, ya?

Di sisi kiri taman terdapat mushola dengan pembatas tanaman rambat, sehingga terkesan teduh dan nyaman. Seneng banget kalau ada restoran yang memiliki tempat sholat seperti ini. Lalu di sebelah Mushola terdapat sudut dengan dinding dihiasi kupu-kupu cantik fullcolour, dikelilingi kolam kecil dengan ikan-ikan koi. Ada sepasang kursi yang jika saya khayalkan, alangkah indahnya duduk bersama pasangan.



Sementara agak menjorok ke dalam terpadat barisan kursi dan meja makan bercat putih, cukup luas dan cocok untuk acara keluarga atau pun kumpul bersama teman-teman seperti acara arisan cantik, ulang tahun, dan karena cukup luas cocok juga pernikahan bertema pesta kebun dengan undangan spesial keluarga besar. Karena kapasitasnya hanya cukup untuk 200 orang.

Selesai mengelilingi bagian bawah Huk Family Resto, saya memutuskan untuk naik ke lantai atas. Sepertinya menikmati menu makan siang di atas akan terasa mengasyikan, siapa tahu ada lagi spot foto yang kece atau instagramble. Bener aja, baru naik tangganya sudah gatal untuk foto-foto, hehehe. Untuk menuju lantai dua dapat melalui dua tangga, satu melalui tangga besi di taman, dan satu melalui tangga di depan meja kasir.



Saya memilih naik dari tangga di depan meja kasir, karena tangganya  menarik untuk spot foto. Saat mencapai atas, semua ornamen di dinding sekitar tangga benar-benar instagramable. Langsung deh saya memutuskan untuk foto-foto lagi, dan  meski di lantai atas barisan meja kursinya biasanya saja. Tapi ornamen di dindingnya lucu, menggoda untuk foto-foto di sana.



Sebelum makanan yang saya pesan datang, saya lanjut keliling dilantai atas. Jendela-jendela yang mengelilingi menjadi pemandangan tersendiri, selasar balkonnya menarik, bisa untuk foto ala-ala romantis gitu. Ada juga satu ruangan private cukup besar untuk menikmati makan bersama secara spesial. Menurut saya secara keseluruhan, Huk Family Resto cocok buat kalian yang mencari kuliner sambil hunting lokasi dengan spot foto instagramable yang neoklasik. Dan, pantas restoran ini memiliki design interior yang khas wanita, karena ownernya yakni Ibu Zulfa yang mendesign nyaris semua interior di Huk Family Resto.




Menu Keluarga di Huk Family Resto



Nah, setelah selesai foto-foto di Huk Family Resto, sekarang waktunya mencicipi menu yang saya pesan. Karena saya seorang ibu dari empat anak, maka menu yang saya cari, yang cocok juga di lidah anak-anak dan orang dewasa. Menu di Huk Family Resto tersedia dari yang tradisional hingga western, beberapa menu yang saya pesan adalah: Sop Buntut Lada Hitam, Gurame Bakar, Pizza Cheese, Spagheti Bolonaise, Chicken Gordon Bleu, Nasi Goreng Kencur, Udang Goreng Huk, Bebek Cabe Ijo, Spageti Kecombrang. Mau tahu rasanya?

Sop Buntut Lada Hitam : Untuk dagingnya sangat lunak dan citra rasanya khas sapi lada hitam yang menggoyang lidah.



Gurame Bakar : Dagingnya tebal, bumbunya terasa manis dan gurih, kebetulan anak-anak saya suka banget dengan menu Gurame Bakar.



Spageti Bolonaise : Kalau ini kesukaan anak-anak saya juga, rasanya dominan manis asam khas tomat yang seger di lidah, berpadu dengan gurihnya daging sapi dan keju.

Chicken Gordon Bleu : Menu yang terbuat dari daging ayam tanpa tulang dengan isian daging asap dan keju mozzarella ini menuut saya lumayan enak, terutama jika disantap selagi hangat. Karena saat hangat mozzarella terasa lebih menggoda lidah.



Nasi Goreng Kencur : Kebetulan saya baru pertama kali makan Nasi Goreng Kencur, citra rasa kencurnya terasa dan pedasnya bikin melek, hahaha. Maklum saya bukan tipe wanita yang suka terlalu pedas. Tapi ini rekomend banget buat penyuka rasa pedas dan kuliner dengan bumbu tradisional yang khas.



Udang Goreng Huk : Udangnya fresh dengan citra rasa manis yang sangat lezat saat dikunyah. Rasanya juara menurut saya.

Bebek Cabe Ijo : Daging bebeknya garing, kriuk..kriuk dan cabe ijonya tidak terlalu pedas, sehingga terasa pas buat saya.




Pizza Cheese : Rasanya benar-benar keju habis, lembut di rongga mulut saat dikunyah. Cocok untuk penggemar keju.



Spageti Kecombrang : Bisa membayangkan nggak, kalau pasta rasa Eropa dikawinkan dengan bumbu khas Indonesia, tepatnya kecombrang atau Honje? Saya pribadi sulit melukiskan citra rasanya, antara unik dari kecombrang berbaur dengan gurihnya khas western. Sebaiknya langsung mencoba sendiri sih.



Lalu untuk harganya? Cukup bersahabat harganya menurut saya, sehingga dengan merogoh kocek Rp 100.000 bisa makan berdua dengan puas loh. Jika ditanya tentang kekurangan Huk Family Resto Jatiasih, rasanya tidak ada. Hanya jika boleh kasih saran, saya rasa akan semakin family resto jika tersedia playground untuk anak-anak. Apalagi anak-anak saya cukup banyak dan suka sekali dengan restoran yang memiliki tempat bermain untuk anak-anak. Dan, restoran yang mengangkat tema restoran keluarga ini memang sengaja dibranding demikian, karena Pak Bangkit yang merupakan owner dan juga suami Ibu Zulfa memiliki keluarga yang suka hunting kuliner lezat hingga ke mancanegara.



Bagi Pak Bangkit, kuliner tidak sekedar makan saja, tapi ada kebersamaan di meja makan yang tidak bisa dilupakan. Untuk itu perlu dalam sebuah keluarga ada kegiatan makan bersama di restoran atau makan di luar yang menyuguhkan menu spesial dan tempat yang juga spesial. Wah, hati saya jadi terketuk untuk sesering mungkin makan bersama keluarga di restoran-restoran yang family resto seperti Huk Family Resto Jatiasih. Setuju dong!

You May Also Like

22 komentar

  1. Saya penasaran dengan gurame bakarnya dan spagheti kecombrang .... seperti apa ya rasanya? Sayangnya jauh nih dari saya restorannya :)

    ReplyDelete
  2. wihh instagramable beneran restonya mak.. ditambah menu yang menggoda dan harga yang bersahabat.. pasti jadi jujukan nih..

    ReplyDelete
  3. spot foto di HUK resto emang kece kece yaa

    ReplyDelete
  4. Resto jaman sekarang memang harus banget berbenah soal tempat yang kece buat selfie gitu ya, bukan cuma modal rasa aja yang harus enak. Soalnya orang-orang sekarang kadang milih resto itu demi feed ig bukan cuma demi urusan perut.

    ReplyDelete
  5. waaah mba eni kulinerannya jauh juga ya smp ke Jatiasih...
    btw penasaran sm spagethi kecombrangnya...aku tuh suka masakan yg pake kecombrang bikin nafsu makan

    ReplyDelete
  6. Ada ya orang yang bisa menggambarkan cita rasa makanan dengan begitu detail. Apalagi yang punya prinsip rasa adalah segalanya.

    Kalau saya sih makan apa aja kok semua enak ya, asalkan makan bareng keluarga atau teman sehingga cara makan-makannya bisa berjalan dengan meriah. Apalagi di resto yang instagramable kayak Huk Family resto ini ya.

    Pasta dengan toping kecombrang ini istimewa. Selama ini taunya pasta pake sambal matah, ternyata ada kreasi yang beda lagi dengan kecombrang ini. Salut untuk pemilik resto yang memiliki terobosan menu yang oke.

    ReplyDelete
  7. Astaga gagal fokus, kukira Hulk. Ternyata Huk. Kenapa namanya Huk? Eh tapi menu spagheti kecombrang itu bikin penasaran ya. Mereka kreatif banget sih bikin menu.

    ReplyDelete
  8. waaah kalau ada sudut yg instagram able biasanya bakal makin laris manis. apalagi makanan huk family resto jg enak dan bs dimakan sekeluarga. duuuh mau ke sana juga ah


    ReplyDelete
  9. Restoran sekarang kalau mau laku dan ramai pengunjung selain harus menyajikan makanan yang enak juga harus memberikan design resto yang cantik dan intagramable ya mbak. Jadi perut puas, matapun puas

    ReplyDelete
  10. Mba pizzanya bikin nagih, setiap mau jalan ke bogor pasti mampir ke sini..harganya pun ramah dikantong seneng banget lah pokoknya heheh

    ReplyDelete
  11. Makanan dengan toping kecombrang sepertinya lagi naik daun ya. Kapan itu ada nasgor kecombrang, eh, ini malah lebih unik ada spagheti kecombrang. Jadi penasaran pengin ke Hulk juga. Jatiasih situ, sedengan aja kalau dari rumahku.

    ReplyDelete
  12. Wah makin melebar aja nih sayapnya pak Kuncoro dalam usaha kulinernya. Yakin deh pasti enak. Soalnya saya udah pernah ngerasain yg di bebek bentu jatiasih.

    ReplyDelete
  13. Tempatnya memang terlihat sangat kece dan instagramable banget. Cocok deh untuk makan bareng keluarga. Dan ya, benar banget, biar makin mantap, tambahin playground untuk anak-anak. Menu makannya juga bikin ngiler itu laaaa, apalagi gurameh bakarnya. Jelas banget kelihatan enaknya. Tapi saya penasaran sama spagheti kecombrang, karena saya belum pernah makan spagheti dengan campuran kecombrang yang memiliki aroma khas. Kalau nasi goreng kencur saya sudah pernah makan. Hehehe

    ReplyDelete
  14. Ini si HUK Family Resto dekat rumah mamahku, gak deket banget sih tapi lumayanlah kesana. Dan aku pernah makan disini juga, tempatnya emang luas dan asik buat bawa keluarga.

    ReplyDelete
  15. Wah, langsung penasaran dengan menu Spagetti Kecombrang dan Bebek Cabe Ijo, kayaknya lezat ya, Mbak. Suasana di dalamnya juga asyik, instagramable.

    ReplyDelete
  16. Wuih, tempatnya asyik banget ya mba. Bisa pepotoan lagi. Pasti betah deh disini..

    ReplyDelete
  17. Menunya banyak dan menarik semua. Ditunjang oleh foto Mbak Wni yang kece-kece sungguh saya ngences dan lapar menyaksikannya. Haha.

    ReplyDelete
  18. Lihat penampakan gurami bakar bikin perut protes mba. Masakannya enak semua ya, asik kalo pengen ngerayain ultah sambil numpang foto

    ReplyDelete
  19. bener tuh mbak sarannya. ada playground buat anak, makin sip.
    interior oke, menu enak, harga bersahabat, anggota keluarga semua terlayani dengan baik. makin dicari ntar cafe seperti ini

    ReplyDelete
  20. Wah, asyik sekali nih tempat makannya menunya lengkap. Penasaran dengan spagheti combrangnya..lezat pastinya.. Sayang di jogja susah cari kecombrang..

    ReplyDelete
  21. Iya ya, tempatnya Instagramable banget. Orang yang seneng foto dan upload foto kayak aku, senengnya tempat yang kayak begini. Mana makanannya juga unik-unik dan bikin ngiler.

    ReplyDelete
  22. Au uda lama di Jawa Barat, tapi gak tau rasanya kecombrang...
    Wkkwkw...pedes pdes kaya isiannya combro gitukah, kak Eni?

    ReplyDelete