Resep Praktis Bikin Takjil Bersama iLOTTE Hangout

by - June 04, 2018



Bulan ramadan diisi dengan kegiatan belajar membuat camilan atau takjil untuk berbuka rasanya seru banget ya? Tapi terus-terang saya ini bukan ibu yang jago membuat camilan, paling kalau ramadan biasa membuat kolak, agar-agar, sampai anak-anak sempat protes : Ibu benar-benar gak  kreatif. Pernah sih mau sok inovasi membuat donat, karena banyak sekali ibu-ibu di medsos buat donat. Katanya itu resepnya simpel banget. Namun apa yang terjadi?

Donat buatan saya susah sekali dibentuk, adonannya lengket, tidak bisa mengembang meski sudah didiamkan dan ditutup kain basah. Ketika digoreng hasilnya aneh, namun rasanya cukup enak meski bantet, sedih sekali. Kata teman-teman sih, donat buatan saya kebanyakan air, entahlah.

Lalu inovasi berikutnya mencoba membuat bolu ketawa karena baca di medsos anak-anak juga bisa, saya tertantang dong. Tetapi hasilnya juga menyedihkan, sejak itu saya menyerah membuat camilan. Padahal buku resep di rumah banyak, dari yang tipis sampai maha tebal, hehehe. Saya merasa bukan ibu yang ahli membuat camilan.

Maka ketika tanggal 30 Mei mendapat undangan dari iLOTTE Hangout dengan tema "Membuat Takjil Sehat Dalam 30 Menit" yang dimentori oleh Putri Habibie. Itu loh, mba cantik yang jago ngebaking, banyak artis yang sudah belajar sama Putri Habibie. Kalau mau lebih jelas lagi, silakan kepoin akun instagramnya di @ladybakecookingclass. Siapa tahu kalian juga pengen belajar ngebaking.


iLOTTE.com

Acara seru  yang saya hadiri ini diadakan di kantor iLOTTE.com yang berada di Noble House Mega Kuningan Jakarta. Ada gak sih, yang masih awam sama iLOTTE? Atau jangan-jangan kalian bagian dari customer iLOTTE.com? Yups, iLOTTE.com merupakan mall onlinenya Lotte Shopping Avenue dan Lottemart.

Semacam solusi kalau lagi malas jalan, malas terjebak macet, mau yang praktis belanja dari rumah, tahu-tahu pesanan diantar. Apalagi produk di iLOTTE nyaris lengkap mulai dari Fashion, Electronic & Living, Beauty Health, Sport & Hobby, Mom & Kids sampai Groceries & Services, dan lain-lain.

Di iLOTTE.com bisa gratis ongkir dengan minimal belanja Rp200.000, khusus area Jakarta bisa diantara dalam waktu 3 jam setelah pemesanan. Gak pake lama kan? Era digital memang membuat segalanya jadi mudah deh. Kalau penasaran aplikasinya bisa diunduh di playstore, kayaknya mendekati lebaran gini  lebih nyaman belanja via online.

Karena biasa menjelang lebaran kondisi jalan macet oleh orang-orang yang berlomba-lomba ke mall buat belanja keperluan lebaran, antrian di kasir bak ular naga panjangnya, belum lagi kondisi puasa bikin males banget berlelah-lelah keluar. Maunya mager, tetapi tetap bisa mengerjakan apa yang diperlukan, seperti belanja kebutuhan lebaran.

iLOTTE Hangout

Tadi saya menyebutkan kalau undangan yang saya hadiri dari iLOTTE Hangout. Mau tahu gak, apa itu iLOTTE Hangout? Saya juga baru kali ini mengikuti kegiatan iLOTTE hangout, makanya cukup penasaran juga awalnya plus tentu saja sangat atusias.

Menurut penjelasan dari Dini selaku Marketing Communication Specialist iLOTTE, iLOTTE Hangout ini merupakan kegiatan yang akan diadakan sebulan sekali dengan tema yang berbeda-beda, seperti yang sudah pernah diadakan yaitu beauty class dan cooking class. Cooking class ini seperti yang sedang saya ikuti bersama teman-teman. Pendaftarannya sangat terjangkau menurut saya, biaya tiketnya hanya Rp50.000 dan sudah mendapat peralatan untuk praktek serta hasil makanan yang dibuat.

Pasti pengen kan, apalagi peralatan untuk prakteknya produk Claris. Warnanya cantik-cantik bikin dapur tambah berwarna dan juga awet. Kebetulan pas ikutan acara ini saya mendapat sendok & garpu, talenan, dan satu set wadah plastik produk Claris. Selain cantik dan awet, disainnya lucu banget, jadi pengen koleksi peralatan MPasi buat calon bayi saya nanti. Produk Claris difoto sangat intragramable deh, serius. Bisa dibeli di iLOTTE.com dengan diskon 10%, lumayan banget kan?

Oya, yang pengen ikutan kegiatan iLOTTE Hangout bisa follow akun instagram @ilotte_id buat mencari tahu informasi kapan diadakan kegiatannya. Insallah, gak akan sia-sia mengikuti kegiatan iLOTTE Hangout. Bisa sama temen satu gank, famili atau keluarga buat ikutan bareng, kan seru tuh.

"Membuat Takjil Sehat Dalam 30 Menit"



Ups! Cerita panjang lebar, maka tiba waktunya saya berbagi resep "Membuat Takjil Sehat Dalam 30 Menit" yang dimentori oleh Putri Habibie itu. Kami para undangan dibagi perkelompok, setiap kelompok terdiri dari tiga orang, saya bersama Alida dan Leyla Hana mendapar kelompok 'Ungu'.



Di meja kami sudah tersedia bermacam-macam bahan dan peralatan membuat takjil kilat ini. Sungguh, hati  bertanya-tanya, apa sih yang mau dibuat? Ternyata  akan membuat Banofee Pai, pantas diantara bahan-bahannya ada pisang. Tetapi tetap belum paham juga, seperti apa Banofee Pai. Maka dengan kekuatan kerjasama, saya, Alida dan Leyla mulai menyimak instruksi Putri Habibie:




Resep Membuat Takjil Sehat Dalam 30 Menit : Banofee Pai




Bahan-Bahan
2 buah pisang ambon matang
Biskuit regal (kata Putri biskuit bisa sesuai selera)
Whipped Cream dalam wadah yang bisa membetuk hiasan
Susu kental manis

Cara membuatnya:



  • Hancurkan biskuit dengan cara dipukul-pukul atau remas dengan tekstur sesuai selera. Bisa hancur sekali, bisa juga masih remah-remah. Pisahkan.
  • Potong pisang ambon sesuai selera bentuk dan besarnya. Pisahkan.
  • Taruh biskuit yang sudah dihancurkan dalam wadah hingga merata
  • Tata potongan pisang di atas biskuit secara merata
  • Tuang susu kental manis secara merata, banyaknya sesuai selera.
  • Tutup dengan Whipped cream dengan ketebalan sesuai selera
  • Hias atau beri toping sesuai selera, bisa dengan potongan buah dengan hiasan Whipped Cream. Kebetulan saya dan teman-teman menghiasnya dengan potongan biskuit dan Whipped Cream.
  • Masukkan Banofee Pai ke dalam lemari pendingin (bukan freezer), diamkan selama 30 menit.

Praktis banget kan? Rasanya manis dan lembut di lidah, anak-anak pasti suka. Kata Putri Habibie Banofee Pai bisa juga kita bisniskan alias dijual. Selain enak, camilan ini sehat sekali, cocok banget buat takjil. Ehmmm, jadi penasaran deh resep apalagi pada acara Cooking Class berikutnya yang diadakan iLOTTE Hangout. Habis, baru ini bikin camilan praktek langsung sukses, hehehe.

You May Also Like

5 komentar

  1. LOL mba, masih mending bisa buat kolak... apa kabur aku heheehe ^^ dulu aku pernah coba buat donat sama suami, eh bantet.. btw aku baru aja belanja di ilotte.com loh mba :)

    ReplyDelete
  2. mudah banget bahan dan cara membuatnya, makasih mba jadi ada ide untuk bukaan puasa :D

    ReplyDelete
  3. Enak banget ya ini resep takjilnya. Gampang pula bikin dan bahan-bahannya.

    ReplyDelete
  4. Ternyata buat donat dan bolu tidak semudah kata orang ya...saya bagian makan-makannya aja deh :-)

    ReplyDelete
  5. Pengen bikin takjil ini rek wurung2 ae, kelupaan kemarin beli whipped cream, ntr ah

    ReplyDelete