"Kemudian makanlah dari tiap-tiap (macam) buah-buahan dan tempuhlah jalan Tuhanmu yang telah dimudahkan (bagimu). Dari perut lebah itu keluar minuman yang bermacam-macam warnanya, di dalamnya terdapat obat yang menyembuhkan bagi manusia. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda kebesaran Tuhan bagi orang yang memikirkan. (QS. An-Nahl : 69)
Dari Ayat di atas, tertera: Dari perut lebah itu keluar minuman yang bermacam-macam warnanya, di dalamnya terdapat obat yang menyembuhkan bagi manusia.
Madu Menghilangkan
Radang Tenggorokan
Saya termasuk yang
mempercayai madu sejak dulu, dalam arti sejak saya masih anak-anak. Terbiasa
orangtua memberikan madu ketika kami batuk ataupun sariawan. Ingat, dulu sewaktu
remaja sering mengindap radang tenggorokan sampai susah bicara dan menelan.
Obat antibiotik lewat , tetap saja radang tenggorokan kerap datang, terutama
jika kondisi cuaca panas. Kemungkinan saat itu saya banyak jajan es di luar,
namanya juga anak sekolah.
Suatu ketika teman Bapak
dari Kalimantan main, dia memberikan madu hitam yang katanya asli dari madu
lebah di hutan. Madu kehitaman itu masih bercampur dengan remah-remah sarang
lebah, tetapi tanpa ragu langsung saya ‘glek’ dan...hueeek! Tiba-tiba secara
spontan keluar lendir beku berbentuk seperti akar kelapa dari tenggorokan saya.
Warnanya kehijauan.
Entah itu apa. Pokoknya
setelah ledir beku itu keluar, tenggorokan terasa ringan sekali. Menelan tidak
sakit, rasa pusing juga hilang. Setelah 3 hari meminumnya, radang tenggorokan benar-benar
pergi dan sejak itu penyakit yang sering menyerang saya hilang. Kalau lah batuk
pilek, biasa saja. Tidak sampai membuat tenggorokan sakit, susah menelan, suara
hilang dan badan sakit semua.
Ketika beranjak remaja
yang pada umumnya tumbuh jerawat, saya diberi resep oleh Ibu, yaitu: Madu
dicampur dengan air jeruk nipis dan dioleskan ke wajah yang berjerawat setiap
malam hari selama 30 menit, kemudian dibasuh dengan air dingin. Bukan saja jerawat meradang jadi kempis,
tetapi kulit wajah jadi kenyal dan halus.
Madu obat jerawat meradang:
Madu obat jerawat meradang:
- Jeruk nipis potong menjadi dua, peras sebelah saja
- Madu murni 1 sendok makan
- Aduk air perasan jeruk nipis dan madu hingga menyatu
- Oleskan pada wajah yang sudah dibersihkan
- Biarkan 30 menit lalu basuh dengan air dingin
Madu Untuk Kesehatan Anak-Anak
Sekarang setelah
memiliki anak, madu juga masuk dalam urutan pertama ada di rumah sebagai asupan
harian. Biasa kalau anak-anak batuk pilek, pertolongan pertama tentu saja madu.
Termasuk saat demam, jika masih bisa diatasi dengan madu saya akan memberikannya.
Alhamdullilah, anak-anak doyan, mungkin karena terbiasa ya.
Karena madu berlimpah khasiat, saya lihat banyak yang menjual suplemen anak berbahan madu untuk
aneka macam kesehatan. Pengen dong, apalagi saya memang pecinta madu ya. Saya
ingin mencoba aneka suplemen madu yang sudah dikombinasikan dengan
rempah-rempah lainnya. Soalnya Lintang dan Pijar sedikit susah makan setelah
gede, melihat ada madu yang diramu untuk meningkatkan nafsu makan, jadi nafsu
untuk saya beli.
Tetapi tidak semudah
itu, madu yang sudah dicampur rempah-rempah dan sejenisnya membuat rasanya
berubah. Kata anak saya, baunya tidak enak, rasanya aneh. Aduh, gimana ini? Terbersit dalam pikiran, kalau saja ada madu
suplemen yang sudah diracik dengan rempah-rempah sehat lainnya tetap memiliki
rasa dan bau yang enak. Namun sebagai catatan, suplemen ini hanya untuk anak usia 1-12
tahun. Kenapa di bawah 1 tahun tidak boleh mengasup madu, kan madu khasiatnya
bagus?
Yups, Madu memang
khasiatnya bagus sekali, tetapi madu mengandung spora yang mana anak berusia
di bawah 1 tahun dikawatirkan
pencernaannya belum siap, bisa menyebabkan diare, dan hal lainnya. Memang tidak
spontan efeknya pada sebagian anak, tetapi jika ada yang spontan mengalami efek
yang dikawatirkan, kasian si kecil. Lebih baik bersabar ya, Bun, menunggu hingga
buah hati kita usia 1 tahun.
Selalu suka sama tips dan pengalamannya Mbak Eni tentang konsumsi obat herbal. Btw, sampai bisa gitu ya Mbak kalau konsumsi madu Kalimantan?
ReplyDeleteWah, kena madu Grow n Health, Pendar makin lahap dong makannya. Udah nggak hobi ngeusilin kulkas lagi kah Mbak? :D
Coba ah, biar wajah kenyal dan halus :D
ReplyDeleteBanyak banget manfaat madu tuh yaa, aku lebih suka pakai madu buat maskeran wajah sebelum tidur :))
ReplyDeleteCari madu alami memang susah ya. Biasanya udah dicampur ini itu, khasiatnya berkurang
ReplyDeletemadu.. favorite banget jadi herbal keluarga
ReplyDeleteSaya teringat dulu pernah batuk ga sembuh-sembuh, terus ada nyaranin madu, alhamdulillah cocok, eee... pada saat yang sama saya merasa stamina lebih fit.
ReplyDeleteAssalamualaikum kak, aku suka banget sama tulisan kakak,
ReplyDeleteFollback blog aku juga ya kak. citraayuv.blogspot.co.id
Thank you :)
Madu ini emaknya jga suka minumiiin hahahah XD
ReplyDeleteBaru tau madu baik untuk radang Mba, pas mau kena radang nih aku kayaknya. Pas juga ada madu kalimantan di rumah. Nanti langsung kuminum deh
ReplyDelete