Friday

Gerakan Pena Untuk Mendukung 3Ends KPPPA

Para Pembicara
Bertepatan tanggal 27 Oktober, yaitu hari Blogger Nasional, saya diundang ke sebuah acara yang  seru : The Power Of Conten, 3ends bersama Serempak.id di Binus FX Senayan bersama 100 blogger yang mengenakan dresscode :Touch Nasionalis. Wow, seru ! Sampai di lokasi terlihat blogger perempuan dan laki-laki heboh dengan dresscode yang cetar. Mereka wara-wiri di antara stand-stand bazar kosmetik, diantaranya Vienna, Pixy, yang merupakan sponsor acara tersebut.


Bisa terbayangkan serunya? Apalagi acara ini didukung  pembicara yang membuat saya penasaran untuk menyimak. Pembicara ada 5 orang, yaitu Maman Suherman (Penulis Buku), Martha Simanjuntak, SE, MM (ketua Pokja Serempak & Founder IWITA), Ina A. Murwani (Deputi Head Marketing Binus Bussiness School), Ani Berta (Social Media &Sekjen Serempak) dan Irwin Day (Praktisi IT).


Acara yang dibuka oleh Ibu Ratna wakil dari pihak Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia membahas progam 3Ends ( 3 hal yang harus diakhiri). 3Ends bertujuan untuk mewujudkan negara yang ramah kepada perempuan dan anak-anak, kaum yang selama ini rentan dari isu-isu, kejahatan, kesetaraan gender, korban budaya yang misoginis. Para blogger diharapkan bisa menjadi pena yang menulis tentang program ini, mengenalkan ke masyarakat luas.


3Ends yang  dari KPPPA bertujuan untuk:
  • Mengakhiri kekerasan pada perempuan dan anak
  • Menghentikan perdagangan manusia
  • Menepis kesenjangan antara perempuan dan laki-laki

Benar-benar blogger harus membuka mata untuk ini, bahkan Maman Suherman atau lebih akrab disapa Kang Maman mengatakan: Begitu banyaknya korban kejahatan kekerasan seksual itu terjadi dari kalangan keluarga terdekat, seperti Ayah dan saudara laki-laki. Ini fakta yang tidak dipungkiri ada. Fakta yang harus dihindari dan diperjuangkan untuk tidak ada lagi. Bagaimana caranya? Bersuaralah meski dari sebuah pena, tulis di blog hal-hal bermanfaat yang membuat perempuan dan anak-anak memiliki posisi dihargai.

Perempuan tidak boleh lagi fokus pada 4P: Peraduan (Pemuas Seks), Pigura (Fokus pada kecantikan, Pinggang (Sibuk dengan berat badan), dan Pergaulan (Gosip, ngobrol). Tapi mulai memperhatikan P ke lima, yaitu Pilar. Apa yang dimaksud Pilar? Wanita harus menjadi Pilar dalam kehidupan, negara, yang mana bisa terwujud dengan kecerdasannya, keterampilannya. Karena sesungguhnya potensi perempuan itu luarbiasa.

“Jadi cantik menurut saya adalah ini!” Kata Kang Maman sambil menunjuk kepalanya. “Otak, bukan kecantikan fisik.”

Karena itu peran blogger dalam 3Ends dengan penanya:
  • Menulis dengan tema yang mendukung perempuan dan anak-anak
  • Menulis tentang segala hal tentang info cerdas untuk perempuan dan anak
  • Mengusung pigure publik perempuan yang inspiratif

Setelah membahas di atas, dilanjutkan ke pembahasan bagaimana blog kita akan mendapat banyak pengunjung, dicari pembaca, diantaranya dengan; Membuat branding, isi blog konsisten pada satu tema, bagikan link tulisan kita ke semua sosial media, gunakan sedikit banyak strategi SEO.


Lalu dilanjut oleh Ani Berta yang menyentil tentang blogger yang malas menulis reportase, tapi sering datang ke even. Wah, sentilan yang bikin kuping memar-memar nih. Tetapi selain setilan itu, Ani Berta membagi ilmunya, pengalamannya kepada undangan. Konsistennya di dunia blogger yang membuatnya menjadi kontribusi IWITA serta gabung di web Serempak hingga diundang sebagai pembicara ke berbagai negara. Menulis itu bisa mewujudkan hal yang hanya sebuah mimpi menjadi nyata, selama kita konsisten atau setia dengan apa yang kita tulis.


Pembicara terakhir pun ditutup oleh Pak Irwin Day yang memberikan tips-tips agar konten kita maksimal:
  • Menulis dengan ide yang original, tidak mencontek tetapi lahir dari pikiran kita sendiri. Sehingga meski ide itu sama, tetap memiliki keunikan tersendiri.
  • Menarik, inspirasi tetapi juga menghibur  sehingga pembaca akan betah berlama-lama di blog kita.
  • Hindari copas dari blog lain.


Acara yang diselingi musik dan lagu asyik ini, juga diselingi pembagian hadiah bagi banyak pemenang, seperti pemenang live twit, live IG, dresscode terbaik, seru sekali. Meski tidak satu pun hadiah saya dapatkan, tetapi hati ini sudah penuh hadiah ilmu. Bahhkan ketika pulang dari acara, menembus hujan dari Jakarta-Depok bersama teman blogger, Nunu Halimi, tetap terasa menyenangkan.



3 comments:

  1. keren banget acara kemareen ya En, singkat, padat, dan inspiratif banget...

    ReplyDelete
  2. Aih... seru banget yah Mbak acaranya, hidup Blogger! :D

    ReplyDelete
  3. Aku bersyukur datang ke acara ini. Materinya daging banget

    ReplyDelete