Toilet Training Pendar Yang Pertama
Pendar 21 bulan |
Pendar saat ini sudah
berusia 21 bulan, sudah mulai bertumbuh dengan segala kebiasaannya. Saya
perhatikan dia lebih cepat berkembang motorik halus dan kasarnya ketimbang
bicaranya. Dulu, kakaknya Lintang perkembangannya bersamaan antara kebiasaan
berjalan-berlari-melompat-keseimbangan tubuh dengan bicaranya. Namun Pendar
yang bisa berjalan pada usia 9 bulan, memiliki keseimbangan tubuh bagus, bisa
melewati loncatan yang cukup lebar tanpa jatuh, hanya bicaranya masih terbatas.
Pendar belum terlalu
banyak menguasai kosa-kata meski daya tangkapnya luarbiasa, kadang dia
menggunakan bahasa tubuh seperti ekspresi dan gerakan tangan. Saya terjemahkan
dengan kata-kata agar dia lebih mengerti kosa-kata, kendati dia kadang-kadang enggan
untuk belajar mengikuti. Bikin gemesss kalau begini hehehe.
Mengikuti jejak
kakaknya, meski agak telat sih. Dulu, Pijar usia 12 bulan sudah lepas diapers,
ini Pendar masih dalam uji coba. Kondisi saya dan suami yang sedikit crodit
ini yang bikin toilet training Pendar
telat atau mungkin faktor U (baca: usia) kali ya. Dulu, kami semangat-kuat buat
bangun tengah malam, mengingatkan setiap hari jam-jam ke toilet. Bahkan kondisi
bepergian pun bolak-balik ke toilet demi si kecil. Nah, kalau mau tahu toilet training yang sukses saya praktekan jangan lupa baca 'Sukses Mentatur si Kecil' ,ini bener-bener SUKSES 1 TAHUN LEPAS DIAPERS.
Tapi kali ini mau
toilet training saja maju-mundur, sudah
siap belum ya kita (lah, kok kita? Harusnya anaknya lah, kelihatan banget
ortunya diambang batas malas hehehe). Akhirnya siang itu (malam belum berani
nih, banyak kerjaan, anak sekolah pukul setengah lima harus sudah bangun,
tsaaah alasan) Pendar lepas diapers. Tentu saja, Ibu dengan telaten (Catat:
telaten) bilang ke Pendar:
- “Dedek, hari ini gak pakai diapers, ya...karena Dedek mau belajar toilet training.”
- “Hah...” si kecil Pendar dengan lucunya menatap Ibu polos.
- “Nanti kalau pipis Dedek bilang ya, terus Ibu anter deh ke toilet.” Ibu antar Pendar ke kamar mandi sambil memperagakan ke Pendar tanda-tanda mau pipis.
- Pendar sepertinya perlahan mengerti.
- “Kalau mau pipis bilang apa sama Ibu?”
- “Pipis, Mbuuu..” jawabnya dengan ekspresi lucu.
Sukses memberi pengertian
tentang tanda-tanda pipis, cara bilang pipis, lokasi kalau pipis di kamar
mandi. Ibu kembali bekerja, berjibaku dengan artikel-artikel yang harus kelar
dalam waktu sepuluh hari, Bayangkan 43 artikel (rata-rata minimal 600 karakter
peratikel), rasanya mata ini terserang fatamorgana, dimana-mana aksara. Loh kok
malah ibu yang curhat?!
Pendar main dengan
bebas, kadang ke teras, kadang di sebelah ibu atau berlari-lari di seputar
rumah. Beberapa menit ibu ngecek dan membawanya ke kamar mandi, tapi belum ada
tanda-tanda pipis. Pokoknya hari ini Pendar berasa dimasukin chip : Kalau mau
pipis ke toilet ya (hahahaha)
Karena satu jam kondisi
aman, ibu kembali ke kerjaan. Suasana terasa kondusif sekali, dua kakaknya
sekolah, si Ayah lagi di luar, Pendar damai-damai saja, kerjaan ibu lancar jaya
dong. Sampai kemudian terlihat Pendar berdisi di samping ibu sambil memegangi
celananya.
- “Mbuuu, Pissss...” katanya pelan.
- Wow! Ibu takjub banget. Yes, berhasil!!!
Langsung
deh...wussssssssssssss! Ibu bawa Pendar ke toilet dan bukain celananya dengan
cepat tapi.. WHAT??? Celana Pendar sudah
kuyup, entah dimana pipisnya? Apa karena ibu kurang cepet bawa ke toilet, terus
jadi pipis di celana?
“Dedek, pipis dimana?”
tanya ibu, setelah Pendar dibersihkan dan dipakaikan celana lagi, tetep
cemungut gak pakai diapers lagi meski terjadi
eksiden barusan.
“Endek piis tuh...”
Pendar tahu-tahu menunjukkan lokasi dia pipis, dari ceceran airnya terlihat di
teras. Ternyata dia baru menginput kalau pipis bilang itu, ya kalau benar-benar
sudah pipis bukan mau pipis...hahahah. Ampun DJ!
7 komentar
Awal toilet training anakku sama kayak Pendar mba bilang pipis pas uda werrr hahaha..sekarang sudah langsung ke toilet sendiri tinggal ditemani untuk dibersihkan. Semangat y Kasep biar lancar toilet trainingnya ^^
ReplyDeleteherva yulyanti: terima kasih tante herva ^_^
ReplyDeleteHahaha.. sama banget deh. Aku jg lg toilet training anakku usia 2thn pas bulan ini.. eksidennya sering.. pdhl dia uda lancar bicara tp dia suka ke toilet sendiri tanpa bilang. Mgkn kebelet
ReplyDeleteahahahai, dek Pendar lucu deh :)
ReplyDeleteanak saya baru lepas diaper saat usianya tiga tahun loh Mba Eni, tapi pas dilepas dia udah gak pernah pipis di celana lagi, mungkin karena udah "tua" yah makanya dia udah ngerti, hehe :)
Ruli retno: wkwkwk..lucu-lucu gimana gitu ya, mba, yang penting emaknya ga putus arang
ReplyDeleteIrawati Hamid: Hahahaha..udah gede ya udah lebih paham
ReplyDeletePas udah sukses, rasanya ngga bisa dibayar mba :D lucu Pendarrr ^^ makin pintar yaa naak
ReplyDelete